Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gilanya Revolusi di Chelsea, Tinggal 3 Pemain Sisa dari Starter Tim Juara Liga Champions 2021

By Beri Bagja - Jumat, 7 Juli 2023 | 11:20 WIB
Revolusi masif di Chelsea pada bursa transfer musim panas 2023 tinggal sisakan 3 personel dari starting XI Liga Champions 2021: Thiago Silva, Reece James, Ben Chilwell (lingkaran merah).
SPORT.ES
Revolusi masif di Chelsea pada bursa transfer musim panas 2023 tinggal sisakan 3 personel dari starting XI Liga Champions 2021: Thiago Silva, Reece James, Ben Chilwell (lingkaran merah).

BOLASPORT.COM - Gilanya revolusi di Chelsea, baru dua tahun berlalu, mereka sudah kehilangan 70 persen anggota skuad juara Liga Champions 2020-2021.

Dari 23 anggota tim Chelsea di final dua tahun lalu, tinggal tujuh pemain yang bertahan di skuad The Blues sekarang.

Kala itu Sang London Biru menekuk Manchester City 1-0 di Estadio Dragao Porto, 29 Mei 2021.

Gol tunggal Kai Havertz menggaransi trofi kedua bagi Chelsea di pentas antarklub termegah Eropa.

Havertz sudah resmi berkostum rival sekota, Arsenal, di bursa transfer musim panas ini.

Pemain serang asal Jerman tersebut hijrah ke sisi merah ibu kota Inggris dengan tebusan 65 juta pounds.

Kalau cuma menghitung penghuni starting XI di Porto kala itu, cuma tersisa tiga personel yang bertahan di Chelsea sekarang!

Itu tidak memperhitungkan pelatih Thomas Tuchel, yang sekarang menakhodai Bayern.

Baca Juga: Cuci Gudang Chelsea Mulus, The Blues Jadi Klub Peraih Cuan Terbanyak di Bursa Transfer

Thiago Silva, Reece James, dan Ben Chilwell masih bertahan, setidaknya hingga saat berita ini dibuat.

Sisanya sudah menyebar untuk memperkuat ke klub lain.

Havertz, Edouard Mendy, Cesar Azpilicueta, N'Golo Kante, dan Mason Mount pindah musim panas ini.

Adapun Toni Ruediger, Jorginho, dan Timo Werner angkat koper pada bursa musim kemarin.

Mendy (Al Ahli) dan Kante (Al Ittihad) bakal menjadi musuh di Liga Arab Saudi bersama klub masing-masing.

Azpilicueta dan Mount menjadi korban eksodus terbaru dari Stamford Bridge.

Azpi sang mantan kapten memilih hijrah ke Atletico Madrid setelah sepakat mengakhiri ikatannya setahun lebih cepat dengan Chelsea.

Sementara itu, Mount sudah didaulat menjadi penerus nomor 7 legendaris di Manchester United.

Mason Mount resmi bergabung dari Chelsea ke Manchester United, Rabu (5/7/2023).
TWITTER.COM/UTDPLUG
Mason Mount resmi bergabung dari Chelsea ke Manchester United, Rabu (5/7/2023).

Gelandang serang timnas Inggris itu ditebus senilai total 60 juta pounds oleh Setan Merah.

Dampak perombakan masif makin terasa kalau ikut menghitung pemain yang menempati bench di Porto.

Di antara 12 personel cadangan juga cuma Kepa, Callum Hudson-Odoi, Christian Pulisic, dan Hakim Ziyech yang belum berganti klub.

Secara keseluruhan, artinya 16 pemain (70%) dari total 23 anggota skuad Chelsea di final 2021 sekarang sudah pindah!

Pulisic dan Ziyech diperkirakan sebentar lagi resmi ikut gerbong eksodus.

Deal Ziyech ke Al Nassr kolaps karena rumor sang winger belum pulih dari cedera lutut.

Baca Juga: Kepindahan Tonali dari AC Milan ke Newcastle Tak Ada Hubungannya dengan Pemecatan Maldini

Namun, proses transfer untuk mengenyahkan bintang Maroko dari Chelsea masih tetap berjalan.

Adapun untuk Pulisic, The Blues segera memasuki tahap final negosiasi dengan AC Milan.

Dikutip BolaSport.com dari akun Twitter pakar mercato Fabrizio Romano, Rossoneri mengajukan paket transfer senilai 22 juta euro.

Struktur kesepakatan antara kedua pihak akan dibahas Jumat (7/7/2023) ini, sedangkan si pemain sendiri hanya menginginkan pindah ke Milan.

Berikut anggota skuad Chelsea saat melawan Man City di final Liga Champions 2021 dan klub masing-masing sekarang.

Susunan Pemain (5-2-3):

Starting XI

16-Edouard Mendy (kini di Al Ahli)
24-Reece James (Chelsea)
28-Cesar Azpilicueta (Atletico)
6-Thiago Silva (Chelsea) - keluar menit 39'
2-Antonio Ruediger (Real Madrid)
21-Ben Chilwell (Chelsea)
5-Jorginho (Arsenal)
7-N'Golo Kante (Al Ittihad)
29-Kai Havertz (Arsenal)
11-Timo Werner (RB Leipzig) - keluar menit 66'
19-Mason Mount (Man United) - keluar menit 80'

Cadangan

1-Kepa (Chelsea)
13-Willy Caballero (Southampton)
3-Marcos Alonso (Barcelona)
4-Andreas Christensen (Barcelona) - masuk menit 39'
15-Kurt Zouma (West Ham)
33-Emerson (West Ham)
10-Christian Pulisic (Chelsea) - masuk menit 66'
17-Mateo Kovacic (Man City) - masuk menit 80'
20-Callum Hudson-Odoi (Chelsea)
22-Hakim Ziyech (Chelsea)
23-Billy Gilmour (Brighton)
18-Olivier Giroud (Milan)

Pelatih: Thomas Tuchel (Bayern)


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sport.es, Twitter.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X