BOLASPORT.COM - Tim bola voli Indonesia masih berada di posisi puncak klasemen setelah melakoni dua pertandingan pada SEA V League 2023.
Dua kemenangan sempurna diraih Indonesia saat menghadapi Filipina dan Vietnam.
Tampil di GOR Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Sabtu (22/7/2023) malam, Indonesia berhasil mengandaskan Vietnam tiga set langsung.
Farhan Halim menjadi penyumbang poin terbanyak dengan 13 angka, kemudian Fahri Septian Putratama dengan 12 angka ketika mengalahkan Vietnam.
Kemenangan yang bisa menjadi modal saat Indonesia menghadapi Thailand pada laga terakhir putaran pertama SEA V League 2023.
Indonesia dan Thailand sama-sama tim yang masih bersih dari kekalahan yang belum pernah kehilangan satu set pun.
Baca Juga: SEA V League 2023 - Head to Head Tim Voli Putra Indonesia Vs Thailand, Baru Menang 5 Kali
Maka dari itu, laga terakhir melawan Anurak Phanram dkk tentu tidak mudah bagi tim besutan Jeff Jiang Jie.
Apalagi Thailand menurunkan skuad inti mereka yang meraih gelar juara pada AVC Challenge Cup 2023.
Meski begitu, Jeff Jiang Jie, percaya diri anak asuhnya bisa membalaskan dendam atas Thailand.
Laga Indonesia dan Thailand sendiri selalu berlangsung sengit hingga harus memainkan lewat lima set sejak pertemuan pada Asian Games 2018.
"Permainan anak-anak lebih baik di laga kedua ini dibanding hari pertama. Saya berharap akan lebih baik lagi melawan Thailand," kata Jeff Jiang dilansir BolaSport.com dari PBVSI.
Fahri Septian tampaknya akan kembali dipercaya dengan menggantikan posisi Doni Haryono.
Pemain asal Yogyakarta itu tak akan meremehkan kekuatan tim Thailand, di mana pekan lalu mereka kalah pada babak enam besar AVC Challenge Cup.
"Namun, kami akan berusaha mengalahkan mereka," ujar Fahri.
Sementara itu, pelatih Thailand asal Korea Selatan, Park Ki-won mengakui bahwa tim Indonesia merupakan salah satu tim terbaik.
"Jadi kita perlu mewaspadai tim Indonesia," ucap Park.
Hal senada diungkapkan salah satu pemain terbaik Thailand, Phanram Anurak.
Menurutnya, dia dan rekan-rekannya perlu berhati-hati melawan Indonesia. "Terutama Fahri," ucap Anurak.
Fahri memang baru diturunkan sejak awal saat laga melawan Vietnam, sementara pada laga pertama dirinya digantikan oleh Doni Haryono.
Berikut Klasemen SEA V League 2023, Minggu (23/7/2023)
POS | TIM | P | M | K | POIN | SET | RATIO POINT |
1 | Indonesia | 2 | 2 | 0 | 6 | 6-0 | 1.250 |
2 | Thailand | 2 | 2 | 0 | 6 | 6-0 | 1.159 |
3 | Vietnam | 2 | 0 | 2 | 0 | 0-6 | 0.843 |
4 | Filipina | 2 | 0 | 2 | 0 | 0-6 | 0.820 |
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | pbvsi.or.id |
Komentar