Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gara-gara Bikin Tato Cristiano Ronaldo Bukannya Lionel Messi, Striker Timnas Argentina Dihujat Netizen

By Beri Bagja - Rabu, 26 Juli 2023 | 05:40 WIB
Striker timnas Argentina di Piala Dunia Wanita, Yamila Rodriguez, dibully warganet karena memakai tato Cristiano Ronaldo, tapi tak ada Lionel Messi.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Striker timnas Argentina di Piala Dunia Wanita, Yamila Rodriguez, dibully warganet karena memakai tato Cristiano Ronaldo, tapi tak ada Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Striker timnas Argentina di Piala Dunia Wanita 2023, Yamila Rodriguez, jadi korban hujatan netizen karena dicap anti-Lionel Messi akibat memiliki tato Cristiano Ronaldo.

Nama Yamila Rodriguez sedang viral belakangan ini karena keberadaan tato di kakinya.

Pemain berusia 25 tahun memasang rajah bergambar Diego Maradona di betis kiri.

Itu tidak dipermasalahkan karena sudah jadi hal umum bagi pesepak bola Argentina.

Yang jadi problem, Yamila juga membubuhkan tato Cristiano Ronaldo di area sekitar tulang keringnya.

Posisinya tepat di bawah gambar wajah Maradona.

Bagi publik Argentina, superstar timnas Portugal itu ialah rival utama kapten mereka saat ini, Lionel Messi.

Sementara Yamila sendiri tak memiliki tato Messi di tubuhnya.

Sontak hal tersebut menjadi bahan rundungan warganet.

Baca Juga: Inter Miami Vs Atlanta United, Lionel Messi Siap Debut Starter Lawan Pemain Termahal di Amerika

Yamila dituding berkhianat dan mengingkari keberadaan Messi.

Apalagi, bukannya memilih sang legenda Barca untuk digoreskan pada kulit, dia malah memajang gambar Ronaldo.

Pemain klub Palmeiras yang sedang membela timnas Argentina di Piala Dunia Wanita 2023 itu pun menuai hujatan disertai kalimat-kalimat kasar.

Ada komentar yang mengatakan Yami - panggilannya - tak pantas membela La Albiceleste.

Mereka menuntut sebaiknya dia dicoret saja dari skuad asuhan German Portanova.

Yami bahkan sampai menerima hinaan fisik dan ancaman menyakitkan.

Argentina striker Yamila Rodriguez only has two footballers tattooed on her...One is Diego Maradona, the other is Cristiano Ronaldo ???? pic.twitter.com/Ry8qTIxie1

— ESPN FC (@ESPNFC) July 19, 2023

Setelah menahan hujatan itu beberapa lama, akhirnya sang pemain buka suara melalui medsos.

Dia memberikan reaksi kepada netizen yang "merujaknya".

Yamila menegaskan ketiadaan tato Lionel Messi bukannya berarti dia anti terhadap sang raja gol Argentina.

Yami memilih Ronaldo karena menganggap dia sebagai inspirasi terbesar dalam kariernya selain juga Maradona.

"Tolonglah, cukup. Saya tidak senang," cuitnya dalam akun Twitter, melalui barisan teks yang dilengkapi latar belakang foto Ronaldo sedang merangkul Messi.

"Pada titik apa saya mengatakan bahwa saya anti-Messi?"

"Berhentilah mengatakan hal-hal yang tidak saya katakan karena sebenarnya saya mengalami waktu yang buruk (di tengah Piala Dunia mewakili negara ini)."

Baca Juga: Lionel Messi Dituding Tipu Wasit di Balik Debut Sempurnanya buat Inter Miami 

"Tidak bisakah Anda memiliki idola atau pemain yang Anda sukai?" lanjutnya.

Bagi Yamila, dia tidak setuju dengan anggapan bahwa semua pemain Argentina wajib memiliki tato Messi ataupun tokoh lainnya dari negara mereka sendiri.

Menurutnya, itu adalah privasi dan pilihan seseorang.

"Saya tak pernah mengatakan anti-Messi, tak akan pernah. Messi adalah kapten tim nasional kita yang hebat," imbuhnya.

"Tapi fakta bahwa saya mengatakan idola dan inspirasi saya adalah CR7 tidak berarti saya membenci Messi."

"Saya lebih menyukai pemain lain, yang menginspirasi saya. Apa masalahnya?"

"Kita tidak semua berkewajiban untuk hanya mencintai para pemain dari negara kita."

"Harap dipahami bahwa ini adalah sepak bola dan masing-masing memiliki apresiasi, preferensi mereka, dan menyoroti tokoh yang satu tidak berarti mengubur yang lainnya."

"Cukup, melelahkan, itu menyakitkan," pungkasnya.


Editor : Beri Bagja
Sumber : ESPN.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X