Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

3 Pemain Diaspora Dipanggil ke Timnas U-17 Indonesia, Ada Welber Jardim dan Bek Sayap Barcelona

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 2 Agustus 2023 | 06:00 WIB
Pemain Barcelona Academy U-16, Althaf Fawwaz Khan, dipanggil ke timnas U-17 Indonesia
Instagram
Pemain Barcelona Academy U-16, Althaf Fawwaz Khan, dipanggil ke timnas U-17 Indonesia

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, memutuskan untuk memanggil tiga wajah baru dari Diaspora ke Garuda Asia.

Nama-nama pemain Diaspora yang dipanggil Bima Sakti itu adalah Welberlieskott De Halim Jardim, Althaf Fawwaz Khan, dan Igor Arungbumi Sanders.

Ketiga pemain itu diminta untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-17 Indonesia di Bali.

Tidak hanya TC, timnas U-17 Indonesia juga akan melakukan dua laga uji coba.

Pertama, timnas U-17 Indonesia akan melawan Barcelona Juvenil A pada Rabu (2/8/2023).

Kedua, timnas U-17 Indonesia akan berjumpa Kashima Antlers pada Sabtu (5/8/2023).

Seluruh pertandingan itu digelar di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Baca Juga: Sedang Dalam Proses, Timnas Indonesia Bakal Memiliki Pemain Naturalisasi Baru

Untuk melakukan dua laga uji coba itu, timnas U-17 Indonesia berganti nama menjadi Garuda United.

Adapun Bima Sakti membawa 34 pemain timnas U-17 Indonesia ke Bali termasuk tiga nama Diaspora tersebut.

Sejatinya untuk Welber Jardim, ia sebenarnya sudah dipanggil Bima Sakti untuk mengikuti TC di Jakarta pada 10 Juli 2023.

Sayangnya, Welber Jardim tidak bisa datang karena masih harus membela klubnya asal Brasil, Sao Paulo U-16.

Bima Sakti juga sudah menginformasikan bahwa Welber Jardim baru bisa datang pada Agustus 2023.

Sementara untuk Igor Arungbumi Sanders merupakan pemain yang membela klub asal Belanda, FC Eindhoven U-17.

Namanya sudah disebutkan oleh Bima Sakti untuk dipanggil ke timnas U-17 Indonesia.

Baca Juga: Thomas Doll Mau Bertemu Konsultan Timnas U-17 Indonesia Frank Wormuth, Ngapain?

Igor merupakan pemain yang berposisi di lini depan.

Tentu pengalamannya di Belanda bisa ia tularkan ke timnas U-17 Indonesia.

Terakhir ada Althaf Fawwaz Khan, pemain muda yang berposisi sebagai bek sayap.

Althaf merupakan pesepakbola asal Bandung, Jawa Barat. 

Ia sempat tinggal di Indonesia sebelum akhirnya pindah ke Amerika Serikat pada 2011.

Tinggal di Amerika Serikat, Althaf bergabung dengan program pembinaan sepak bola yang bernama Tod Soccer Academy.

Pada 2013, Althaf dan keluarganya pernah kembalike Indonesia dan bergabung dengan sekolah sepak bola Ragunan satu tahun kemudian.

Baca Juga: PSSI: Tidak Ada Pemain Titipan di Seleksi Timnas U-17 Indonesia

Tinggal di Indonesia selama tiga tahun, Althaf harus kembali lagi ke Amerika Serikat.

Pada 2021, Althaf mengambil kesempatan mengikuti try out untuk menjadi full time resident di Barca Residency Acadamy USA di Arizona.

Hasilnya, Althaf terpilih untuk menjadi bagian tim U-15.

Dari 150 orang, Althaf menjadi satu-satunya anak asal Indonesia di dalam program tersebut.

Sampai saat ini, Althaf mendapatkan kesempatan latihan dan ilmu sepak bola dari La Masia.

Sejatinya masih ada satu pemain Diaspora yang ada di timnas U-17 Indonesia.

Sosok tersebut adalah Aaron Liam Suitela.

Baca Juga: Bawa 30 Pemain, Timnas U-17 Indonesia Punya Misi Khusus di Laga Lawan Barcelona dan Kashima Antlers FC

Aaron menjadi satu-satunya pemain Diaspora yang bertahan.

Sisanya, Bima Sakti sudah memulangkan Aaron Nathan Ang, Staffan Qabiel Horrito, Mahesa Ekayanto, dan Madrid Augusta.

Seperti diketahui, Bima Sakti belum menentukan skuad utama timnas U-17 Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2023.

Bima Sakti masih akan terus melakukan proses sampai menemukan kerangka tim jelang turnaen itu digelar pada 10 November sampai 2 Desember 2023.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X