Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Australian Open 2023 - Chou Tien Chen Saja Dikubur, Titisan Lin Dan Ancaman Raja Bulu Tangkis Malaysia?

By Agung Kurniawan - Jumat, 4 Agustus 2023 | 19:21 WIB
Tungga putra China, Weng Hong Yang mencuri perhatian sepanjang gelaran Malaysia Masters 2023
TED ALJIBE/AFP
Tungga putra China, Weng Hong Yang mencuri perhatian sepanjang gelaran Malaysia Masters 2023

BOLASPORT.COM - Tunggal putra China, yang disebut sebagai titisan Lin Dan, Weng Hong Yang siap melanjutkan trend positif pada Australian Open 2023.

Weng menjadi salah satu dari sekian wakil China yang masih bertahan dan memastikan langkah ke semifinal Australian Open 2023.

Tiket empat besar didapat tunggal putra ranking ke-24 dunia tersebut usai tampil apik melawan Chou Tien Chen, hari ini, Jumat (4/8/2023).

Dalam laga yang dilangsungkan di Quaycentre, Sydney, Australia tersebut, Weng menang dua gim langsung atas Chou 21-10, 21-16 dalam tempo 47 menit.

Kemenangan ini membuat Weng menandai torehan manis dalam pertemuan pertama dengan pemain berperingkat ke-10 dunia tersebut.

Selain itu, keberhasilan ini memastikan langkah ke semifinal Australian Open 2023 bagi pemain berusia 24 tahun tersebut.

Keberhasilan menembus babak semifinal Australian Open 2023 membawa Weng kini perlahan-lahan memperbaiki performanya.

Ya, Weng yang disebut sebagai titisan Lin Dan oleh legenda bulu tangkis Indonesia, Hendrawan itu sempat berada dalam trend buruk.

Trend minor Weng terjadi sejak dia berhasil menembus babak final Malaysia Masters 2023 bulan Mei kemarin.

Baca Juga: Australian Open 2023 - Pengakuan Fajar/Rian, Musuh Tersulit Ganda Putra Indonesia Beri Bahaya

Sejak turnamen tersebut Weng hanya mampu bertahan paling jauh hingga babak kedua saja atau fase 16 besar.

Langkah Weng untuk melanjutkan trend apiknya pada ajang ini tentu tidak mudah karena dia akan menghadapi wakil Malaysia Lee Zii Jia.

Sama seperti Weng, Lee Zii Jia juga baru menunjukkan kebangkitannya pada ajang Australian Open 2023.

Raja bulu tangkis Negeri Jiran itu bahkan menorehkan hasil buruk dalam empat turnamen terakhirnya.

Baca Juga: Rekap Australian Open 2023 - Semua Wakil Indonesia Rontok Berjamaah, 2 Unggulan Teratas Dipaksa Gigit Jari

Terhitung sejak Singapore Open 2023 hingga Japan Open 2023, pemain peringkat ke-17 dunia itu selalu gagal melewati babak pertama.

Torehan Lee pada Australian Open 2023 ini seolah menjadi titik kebangkitannya setelah rentetan hasil mengecewakan yang dia lalu.

Tak ayal, duel antara Lee dan Weng pada semifinal Australian Open 2023 tak ubahnya sebagai sebuah pertaruhan.

Kedua pemain tunggal putra tersebut sama-sama akan mempertaruhkan trend apik mereka pada saat ini.

Laga esok hari akan semakin memanas mengingat Lee dan Weng sama-sama memiliki rekor pertemuan berimbang.

Menurut data BWFTournamentsoftware, Lee dan Weng masing-masing menorehkan satu kemenangan dari total dua laga yang telah tercipta.

Pertemuan terakhir kedua pemain itu terjadi pada ajang Singapore Open 2023, di mana saat itu Weng lebih superior dalam laga tiga gim.

Adapun pertemuan pertama sendiri terjadi pada semifinal Kejuaraan Asia 2022, Lee saat itu menang dua gim langsung.

Satu laga semifinal lainnya menjadi milik pemain India yakni Prannoy H.S berjumpa koleganya Priyanshu Rajawat.

Rangkaian pertandingan semifinal Australian Open 2023 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (5/8/2023) besok mulai pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: Australian Open 2023 - Anthony Ginting Ambyar, India Full Senyum Rebut Final Duluan


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Bwftournamentsoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X