Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Musuh Lama Penakluk Marcus Gideon dari Malaysia Meninggal Dunia

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 6 Agustus 2023 | 09:45 WIB
Ilustrasi berita bulu tangkis.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita bulu tangkis.

BOLASPORT.COM - Kabar duka datang dari dunia bulu tangkis Malaysia. Mantan pemain ganda putra, Gan Teik Chai dikabarkan meninggal dunia.

Gan Teik Chai menghembuskan napas terakhir pada usia 40 tahun, Sabtu (5/8/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun BolaSport.com dari News Straits Times, dia meninggal karena serangan jantung di luar negeri.

Gan sendiri merupakan pemain ganda putra yang pernah meraih pencapaian tertinggi dengan berada di rangking 12 dunia BWF pada tahun 2010.

Saat itu Gan berpasangan dengan Tan Bin Shen yang saat ini menjabat sebagai pelatih ganda putra pelatnas Malaysia.

Raihan terbaik Gan dan Tan Bin Shen adalah saat berhasil keluar sebagai kampiun Australian Open 2009.

Baca Juga: Rekap Australian Open 2023 - 3 Underdog Dobrak Pintu ke Final, Titisan Lin Dan Tantang Penakluk Anthony

Dia kemudian sempat berganti pasangan bersama Hui Lin Ng dan yang terakhir bersama Soon Hock Ong hingga pensiun dari dunia bulu tangkis internasional pada tahun 2014.

Pada masa berpasangan dengan Soon Hock Ong, Gan sempat dua kali bertemu dengan ganda putra Indonesia.

Adalah Marcus Fernaldi Gideon yang saat itu masih berpasangan dengan Andrei Adistia.

Tepatnya pada Australian Open 2013, Gan/Soon berhasil memaksa Andrei/Marcus tumbang dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-18 pada babak pertama.

Tak hanya berjumpa dengan Marcus, Gan juga pernah berhadapan dengan ganda putra lainnya pada New Zealand Open 2013.

Saat itu giliran Gan/Soon yang dikalahkan pasangan Merah-Putih yakni Berry Angriawan/Yohanes Rendy Sugiarto dalam dua gim, dengan skor 21-17, 21-17.

Ucapan belasungkawa untuk mantan pemain nasional ini mengalir deras sejak berita meninggalnya Gan.

Diantaranya adalah legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, dan dua mantan pasangan ganda putra dan ganda campuran Teik Chai, Tan Bin Shen dan Ng Hui Lin.

Baca Juga: Raja Bulu Tangkis Malaysia Akui Belum Siap Mental Jadi Pemain Top

"Dengan berat hati dan sedih saya menyampaikan berita meninggalnya teman dekat saya, Gan Teik Chai, yang saya panggil Ah Gan," tulis Lee Chong Wei.

"Kata-kata tidak dapat mengungkapkan kesedihan dan kesedihan mendalam yang saya rasakan saat ini."

"Saya mengulang lagi dan lagi pesan suara yang baru saja dia tinggalkan, setuju untuk bergabung dengan saya di lapangan minggu depan. Sekarang pertandingan itu tidak akan pernah terwujud."

"Beristirahatlah dengan tenang saudaraku," ujar Lee Chong Wei.

Tan Bin Shen yang berpasangan dengan Gan Teik Chai saat mereka mengantongi mahkota Australia Open pada tahun 2009, mengatakan Teik Chai selalu menjadi sosok yang ceria dan membangkitkan semangat semua orang.

"Saya mengenal Gan saat saya bergabung dengan akademi nasional ketika saya berusia 16 tahun. Ia setahun lebih tua," ucap Tan Bin Shen.

"Saya berpasangan dengannya ketika saya menjadi atlet profesional pada usia 25 tahun. Kami berdua mewakili Kuala Lumpur Racquet Club. Saat itu kami memenangkan Australia Terbuka, dan mencapai final beberapa turnamen lainnya."

"Bahkan, ketika ibu saya menderita kanker, Gan yang menawarkan bantuan dan selalu ada untuk saya."

Hui Lin, mantan pemain internasional yang sudah pensiun, juga ikut berbagi ungkapan belasungkawa.

"Kami sudah saling mengenal selama 16 tahun, saya selalu menganggap James (Gan) sebagai kakak, dia selalu memastikan saya dirawat dengan baik dan sering mengajak saya makan bersama."

"Dia memiliki hati yang besar; dia adalah tipe orang yang akan melihat seorang bibi tua berkeliling menjual barang-barang di kopitiam, dan memintanya untuk duduk dan bergabung dengan kami di meja dan dia akan membelikannya makanan dan minuman."

"Dia pasti akan sangat dirindukan," ujar Ng Hui Lin.

Gan Teik Chai merupakan pemain yang berasal dari Kedah, dia juga merupakan peraih medali perunggu di Sea Games 2007.

Baca Juga: Mutiara Ayu Puspitasari Diganjar Bonus Setelah Ukir Sejarah di Asia Junior Championships 2023


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : NST.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X