Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Nasib Timnas U-23 Indonesia Ditentukan Lawan Timor Leste, Ini Permintaan Shin Tae-yong kepada Pemain

By Wila Wildayanti - Minggu, 20 Agustus 2023 | 13:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin latihan jelang berkompetisi di Piala AFF U-23 2023.
PSSI
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memimpin latihan jelang berkompetisi di Piala AFF U-23 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, meminta para pemain tampil maksimal saat menghadapi Timor Leste.

Timnas U-23 Indonesia bakal kembali berjuang melawan Timor Leste dalam laga pamungkas Grup B Piala AFF U-23 2023.

Pertandingan Indonesia vs Timor Leste itu bakal berlangsung di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Minggu (20/8/2023) pukul 20.00 WIB.

Laga ini menjadi pertandingan penting untuk Garuda Muda.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Irfan Jauhari Dipastikan Absen, Timnas U-23 Indonesia Berkekuatan 20 Pemain Lawan Timor Leste

Pasalnya, tim asuhan Shin tae-yong diwajibkan meraih kemenangan apabila ingin melaju ke babak semifinal.

Untuk melaju ke babak empat besar, Tim Merah Putih menghadapi tugas yang tidak mudah.

Hal ini karena peluang Timnas U-23 Indonesia tipis lantaran mereka harus bersaing dengan tim dari grup lain.

Bagas Kaffa dan kawan-kawan dalam laga ini harus bersaing jadi runner-up terbaik untuk bisa mendapatkan tiket ke semifinal.

Oleh karena itu, apabila Timnas U-23 Indonesia tak ingin tersingkir, Beckham Putra dan kawan-kawan diwajibkan meraih kemenangan telak atas Timor Leste.

Dengan begitu, Shin pun meminta agar para pemainnya bisa menampilkan performa terbaik mereka.

Setelah menelan kekalahan 1-2 dari Malaysia pada Jumat (18/8/2023), para pemain sudah menjalani evaluasi.

Baca Juga: Prediksi Starting XI Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste - Menanti Kejutan Apik dari Duet Ramadhan Sananta dan Pemain Muda

Laga melawan Timor Leste ini pun menjadi prioritas Tim Merah Putih.

Hasil pertandingan menghadapi Timor Leste akan menentukan nasib Timnas U-23 Indonesia di ajang dua tahunan ini.

Pelatih asal Korea Selatan itu meminta Ramadhan Sananta dan kawan-kawan bisa tampil maksimal agar bisa meraih kemenangan.

“Hal pertama yang harus kami prioritaskan adalah hasil menghadapi Timor Leste,” ujar Shin Tae-yong sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Minggu (20/8/2023).

“Kami harus bekerja maksimal biar bisa membawa hasil yang maksimal,” ucapnya.

Pelatih berusia 54 tahun itu mengaku untuk menentukan nasib Tim Merah Putih memang harus menunggu hasil laga laga grup lain.

Namun, Shin tak ingin pasukannya memikirkan hasil lain terlebih dahulu.

Dia hanya menekankan kepada para pemainya agar bekerja dengan maksimal.

Apabila Timnas U-23 Indonesia meraih kemenangan, mereka tinggal menunggu hasil akhir di grup lain.

Baca Juga: Rekor Pertemuan Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste, Dominasi Garuda Muda Tak Terbantahkan

Shin tak ingin anak asuhnya memikirkan apakah mereka akan masuk ke semifinal atau tidak.

Dia meminta para pemainnya tetap fokus pada pertandingan melawan Timor Leste nanti.

“Setelah itu memang kami harus melihat pertandingan-pertandingan grup lain,” kata Shin Tae-yong.

“Jadi walaupun kami sudah bekerja maksimal, tidak bisa langsung menentukan masuk babak semifinal atau tidak,” tuturnya.

“Jadi kami harus menunggu hasil pertandingan grup lain juga.”

Meski begitu, saat ini peluang Timnas U-23 Indonesia ke semifinal memang terrbuka lebar.

Peluang itu terlihat nyata dan di depan mata karena pada laga sebelumnya di Grup A, Kamboja hanya mampu menahan imbang Myanmar dengan skor 1-1.

Baca Juga: UPDATE Kondisi 3 Pemain Persis Solo di Timnas U-23 Indonesia yang Cedera Usai Lawan Malaysia

Hasil dari laga Kamboja Vs Myanmar yang berlangsung di Stadion PPT Rayong, Thailand, Sabtu (19/8/2023) itu, membuat langkah Timnas U-23 Indonesia ke semifinal semakin terbuka.

Apabila Timnas U-23 Indonesia nantinya menang telak, peluang menjadi runner-up terbaik jadi cukup besar.

Hal ini karena Timnas U-23 Indonesia kemungkinan bisa menjaga keunggulan produktivitas gol dari tim-tim pesaing.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X