Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pahlawan Kemenangan Malaysia Kirim Pujian untuk Timnas U-23 Indonesia

By Arif Setiawan - Minggu, 20 Agustus 2023 | 15:15 WIB
Ilustrasi berita Piala AFF U-23 2023
TOMMY NICHOLAS/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Piala AFF U-23 2023

BOLASPORT.COM - Pemain Malaysia di Piala AFF U-23 2023, Fergus Tierney, memberikan pujian untuk Timnas U-23 Indonesia.

Menariknya, pujian tersebut diungkapkan Fergus Tierney tepat setelah laga melawan Timnas U-23 Indonesia.

Sebagai informasi, Timnas U-23 Indonesia menghadapi Malaysia pada Jumat (18/8/2023).

Pertandingan itu merupakan laga perdana kedua tim pada babak penyisihan Grup B Piala AFF U-23 2023.

Fergus Tierney sendiri keluar sebagai pahlawan kemenangan Timnas U-23 Malaysia.

Seperti yang diketahui, Harimau Malaya sukses menumbangkan tim asuhan Shin Tae-yong dengan skor 2-1.

Dua gol timnas U-23 Malaysia diborong oleh Fergus Tierney.

Sedangkan satu gol Garuda Muda dicatatkan atas nama Ramadhan Sananta.

Dalam hal ini, Fergus Tierney menilai bahwa Timnas U-23 Indonesia tetaplah tim yang sangat kuat.

Baca Juga: Mengunjungi Sisa Jejak Ryuji Utomo dan Victor Igbonefo di PTT Rayong

Semua tak terlepas dari skuad Timnas U-23 Indonesia yang dihuni banyak pemain jebolan tim juara SEA Games 2023.

"Awalnya ketika kami melihat grup dengan Indonesia dan Timor Leste, kami tahu grup ini sangat sulit."

"Tetapi saya yakin dengan tim dan kami bisa melakukan pekerjaan dengan baik."

"Indonesia tim yang sangat kuat."

"Mereka baru saja meraih medali emas di SEA Games di Kamboja," kata Fergus Tierney, dilansir BolaSport.com dari Bharian.

Pemain timnas U-23 Malaysia, Fergus Tierney
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-23 Malaysia, Fergus Tierney

Sementara itu, kemenangan atas Timnas U-23 Indonesia membuat Malaysia memiliki peluang besar untuk lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023.

Tim asuhan Elavarasan Elangowan kini hanya perlu minimal meraih hasil seri ketika berjumpa Timor Leste.

Baca Juga: Nasib Timnas U-23 Indonesia Ditentukan Lawan Timor Leste, Ini Permintaan Shin Tae-yong kepada Pemain

Timnas U-23 Malaysia dijadwalkan melawan Timor Leste pada Selasa (22/8/2023).

Fergus Tierney sendiri menargetkan kemenangan pada laga tersebut.

Hal itu bertujuan untuk mengunci posisi teratas di Grup B.

"Untuk pertandingan kedua, kami ingin menang dan ingin menjadi juara grup untuk naik ke level selanjutnya," tutur sang penyerang.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X