Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Spanyol - Drama Gagal Penalti, Real Madrid Diselamatkan Kepala Sakti Bellingham

By Sri Mulyati - Sabtu, 26 Agustus 2023 | 04:34 WIB
Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham (paling tinggi), diangkat oleh rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada laga pekan ke-3 Liga Spanyol di Estadio de Balaidos, Sabtu (26/8/2023).
TWITTER.COM/LALIGA
Gelandang Real Madrid, Jude Bellingham (paling tinggi), diangkat oleh rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada laga pekan ke-3 Liga Spanyol di Estadio de Balaidos, Sabtu (26/8/2023).

BOLASPORT.COM - Hasil jornada ketiga Liga Spanyol 2023-2024 memperlihatkan Real Madrid yang diselamatkan kepala sakti Jude Bellingham setelah drama gagal penalti.

Real Madrid meraih kemenangan 1-0 atas Celta Vigo pada laga yang digelar di Estadio de Balaidos, Sabtu (26/8/2023) pukul 02.30 WIB.

Pertandingan babak pertama diwarnai oleh dua gol kedua tim yang sama-sama dianulir oleh wasit.

Gol Jorgen Strand Larsen pada menit ke-3 tidak sah karena ia terbukti melanggar Kepa Arrizabalaga.

Sementara Joselu gagal mencatatkan namanya di papan skor setelah golnya di menit ke-43 terbukti offside.

Drama berlanjut ke babak kedua saat penalti Rodrygo pada menit ke-65 berhasil ditepis Ivan Pillar.

Dilansir BolaSport.com dari WhoScored, Real Madrid akhirnya memecah kebuntuan lewat bantuan Jude Bellingham.

Ia pahlawan lewat gol sundulan yang dicetak pada menit ke-81.

Hasil ini menegaskan kesempurnaan Real Madrid yang meraih tiga kemenangan dalam tiga laga awal Liga Spanyol.

Jalannya pertandingan

Drama sudah terjadi pada menit ke-3 kala Celta Vigo berhasil menyarangkan bola ke gawang Real Madrid.

Bola sepak pojok Celta Vigo sempat ditinju oleh Kepa Arrizabalaga tetapi gagal terlempar jauh.

Fran Beltran berhasil menguasai bola yang hanya terlempar hingga depan kotak penalti lawan.

Tendangan mendatar Beltran bisa diteruskan oleh Jorgen Strand Larsen yang mengelabui Kepa.

Dua menit berselang, wasit menganulir gol tersebut lewat tayangan ulang VAR.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Sterling Lagi On Fire, Chelsea Kirim Tim Promosi ke Jurang Degradasi

Strand Larsen ternyata sempat melanggar Kepa terlebih dahulu sehingga golnya tidak sah.

Hampir kebobolan, Real Madrid bertindak cepat agar dominasi laga tidak jatuh ke tangan lawan.

Rodrygo berhasil meneruskan bola hasil serangan balik hingga ke dalam kotak penalti Celta Vigo di sisi kanan.

Tembakan lemah Rodrygo masih bisa diantisipasi oleh Ivan Villar sehingga skor belum berubah.

Setelah usaha gagal Rodrygo, Real Madrid justru kembali berada dalam bahaya serangan Celta Vigo.

Namun, usaha Oscar Mingueza dan Luca de la Torre belum mampu membuahkan gol hingga pertengahan babak pertama.

Kesialan Celta Vigo yang golnya dianulir ternyata juga dialami oleh Real Madrid pada menit ke-43.

Kerja sama Jude Bellingham dan Eduardo Camavinga menghasilkan umpan yang bisa diterima Joselu di dalam kotak penalti.

Joselu cukup melepaskan tembakan lemah, tetapi golnya dianulir karena ia berada dalam posisi offside.

Babak pertama ditutup dengan tembakan jarak jauh Jonathan Bamba yang masih melebar.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ganas Lagi, Al Nassr Keluar dari Lubang Neraka

Memasuki babak kedua, Rodrygo sempat mengirimkan umpan ke kotak penalti tuan rumah dari sisi kiri lapangan.

Komunikasi yang kurang dari Jude Bellingham dan Fede Valverde menggagalkan peluang Los Blancos untuk memimpin pada menit ke-62.

Tendangan Valverde yang mengarah gawang justru mengenai badan Bellingham yang saat itu terguling.

Pada menit ke-65, drama terjadi saat Rodrygo terjatuh di kotak terlarang dan menghasilkan hadiah penalti.

Menerima umpan dari Bellingham, Rodrygo menerima umpan dari Bellingham dan berhasil melewati Josep Aidoo.

Penyerang asal Brasil tersebut tinggal menaklukkan Ivan Villar, tetapi sang kiper justru menjatuhkannya saat berusaha menepis bola.

Wasit menunjuk titik putih karena Rodrygo terbukti menjadi pemain yang terlebih dahulu berkontak dengan bola.

Ivan Villar harus menghadapi Rodrygo yang menjadi eksekutor penalti dan ia bisa menebak arah bola serta menepisnya.

Wajah Real Madrid akhirnya terselamatkan pada menit ke-81 lewat gol sundulan Jude Bellingham.

Sepak pojok Real Madrid awalnya terlebih dahulu disambar oleh Joselu yang menyundul bola ke dekat gawang yang dikawal Villar.

Baca Juga: Demi Junior Ronaldo, Barcelona Siap Lakukan Transfer Super Nekat

Meski dihalangi Renalto Tapia, Bellingham berhasil menyundul bola masuk untuk menyelamatkan timnya.

Gelandang berkebangsaan Inggris tersebut kini sudah mencetak empat gol dalam tiga laga Liga Spanyol.

Berkat gol Bellingham, Real Madrid kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol musim ini.

Tim asuhan Carlo Ancelotti berhasil mengumpulkan sembilan poin dari tiga laga.

Sementara Celta Vigo saat ini hanya berjarak dua baris dari zona degradasi.

Celta Vigo 0-1 Real Madrid (Jude Bellingham 81’)

Susunan Pemain:

Celta Vigo (5-3-2): 13-Ivan Villar; 3-Oscar Mingueza, 2-Car Starfelt, 15-Josep Aidoo, 4-Unai Nunez, 11-Franco Cervi (24-Manu Sanchez 45’+2); 14-Luca de la Torre (29-Miguel Rodriguez 81’), 8-Fran Beltran, 17-Jonathan Bamba; 10-Iago Aspas, 18-Jorgen Strand Larsen (5-Renalto Tapia 77’)

Pelatih: Rafael Benitez

Real Madrid (4-3-1-2): 25-Kepa Arrizabalaga; 20-Fran Garcia (6-Nacho 80’), 4-David Alaba, 22-Antonio Ruediger, 2-Dani Carvajal; 12-Eduardo Camavinga (8-Toni Kroos 63’), 18-Aurelien Tchouameni (10-Luka Modric 63’), 15-Fede Valverde; 5-Jude Bellingham; 7-Vinicius Junior (14-Joselu 18’), 11-Rodrygo Goes

Pelatih: Carlo Ancelotti


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : whoscorred.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X