Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Joao Cancelo Sudah Fix, Barcelona Kurang 1 Kompatriot Cristiano Ronaldo Lagi untuk Kembali Sangar di Liga Champions

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 29 Agustus 2023 | 09:20 WIB
Fabrizio Romano telah mengeluarkan kata-kata ajaib soal transfer Joao Cancelo ke Liverpool.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Fabrizio Romano telah mengeluarkan kata-kata ajaib soal transfer Joao Cancelo ke Liverpool.

BOLASPORT.COM - Barcelona dipastikan bakal mendapatkan Joao Cancelo pada musim panas 2023. Kini, El Barca tengah mengupayakan transfer pemain timnas Portugal lainnya, Joao Felix.

Peresmian transfer Joao Cancelo ke Barcelona pada bursa transfer musim panas ini hanya tinggal menunggu waktu saja.

Soalnya, kepastian transfer tersebut telah dikonfirmasi oleh pakar mercato asal Italia, Fabrizio Romano.

Ditambah lagi, Romano sudah mengeluarkan kata-kata sakti "Here we go" dalam postingannya mengenai transfer Cancelo ke Barcelona, sehingga biasanya akan terealisasi dalam waktu dekat.

Romano juga mengabarkan bahwa bek sayap timnas Portugal itu telah dijadwalkan untuk melakoni tes medis di Barcelona pada Senin (28/8/2023) malam waktu setempat.

Cancelo nantinya akan bergabung ke Barcelona dari Manchester City dengan status pinjaman.

Barcelona dan Man City juga sepakat untuk menyematkan opsi pembelian permanen dalam kontrak peminjaman sang pemain.

Kedatangan bek sayap serbabisa itu tentu akan memberikan dampak signifikan untuk klub Catalunya.

Baca Juga: Mau Menang Sendiri, Si Paling Pengkhianat Romelu Lukaku Masih Didoakan Baik oleh Pemain Inter Milan

Pasalnya, posisi bek kanan merupakan titik terlemah di skuad Barcelona.

Sejak kepergian Dani Alves, Barcelona tak lagi memiliki bek kanan berkualitas.

Namun, bek kanan bukan satu-satunya lini yang wajib dibenahi musim panas ini.

Sektor penyerangan juga harus diperkuat karena mereka kehilangan Ousmane Dembele yang hengkang ke Paris Saint-Germain.

Sebelumnya, ada nama Joao Felix yang santer dihubungkan dengan kolektor 27 Liga Spanyol tersebut.

Kompatriot Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu diketahui sudah bicara secara terang-terangan terkait keinginannya pindah ke Camp Nou.

Baca Juga: Ronaldo Sudah 3 Kali Hattrick di Al Nassr, Messi Kapan Gilirannya?

Barcelona kabarnya tertarik untuk mengontrak Felix dengan status pinjaman.

Namun, Atletico Madrid selaku sang pemilik tak mau mengambil opsi tersebut.

Barcelona harus memutar otak untuk mengatasi hal tersebut mengingat bursa transfer musim panas 2023 akan ditutup dalam hitungan hari.

Jika mampu mendapatkan Felix, Barcelona diyakini bakal kembali kompetitif di Liga Champions.

Seperti diketahui, kiprah Barcelona di ajang tersebut dalam dua musim terakhir benar-benar mengecewakan.

Secara berturut-turut, mereka gagal lolos ke babak 16 besar dan turun kasta ke Liga Europa.

Padahal, Barcelona punya sejarah mentereng di Liga Champions karena merupakan salah satu tim dengan jumlah trofi Si Kuping Besar terbanyak.

Barcelona sudah memanangi Liga Champions sebanyak lima kali.

Hanya Real Madrid, AC Milan, Bayern Muenchen, dan Liverpool yang memiliki jumlah trofi lebih banyak dari Barca.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sport, Twitter.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X