Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ogah Khianati Lionel Messi, Junior La Pulga Tolak Tawaran Menggiurkan Klub Liga Arab Saudi

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 30 Agustus 2023 | 18:45 WIB
Thiago Almada berfoto bersama Lionel Messi usai membawa timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.
TWITTER.COM/ALBICELESTENEWS
Thiago Almada berfoto bersama Lionel Messi usai membawa timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.

BOLASPORT.COM - Junior Lionel Messi di timnas Argentina, Thiago Almada, dilaporkan menolak tawaran menggiurkan dari salah satu klub Liga Arab Saudi karena tak mau mengkhianati sang kapten.

Thiago Almada adalah salah satu pemain muda menjanjikan di skuad timnas Argentina.

Jika dibandingkan pemain muda Argentina lainnya seperti Enzo Fernandez atau Julian Alvarez, nama Thiago Almada memang kurang familier.

Soalnya, penyerang berusia 22 tahun itu tak merumput di Eropa.

Dia hanya bermain untuk klub Major League Soccer (MLS), Atlanta United.

Meski begitu, Almada mulai mencuri perhatian sejumlah klub pada bursa transfer musim panas 2023.

Hal itu tak terlepas dari keberhasilanya menembus skuad timnas Argentina yang menjuarai Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Atasi Cedera Vinicius Junior, Real Madrid Minta Bantuan 2 Pemain Sepuh

Pelatih Lionel Scaloni memasukkan nama Almada ke daftar 26 pemain Tim Tango karena terpikat dengan performa apiknya bersama Atlanta United.

Sepanjang bursa transfer musim panas ini, Almada sempat dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa.

AC Milan, Manchester City, hingga Manchester United sempat dirumorkan tertarik untuk menggunakan servis penyerang berpostur mungil tersebut.

Namun, hingga beberapa hari menjelang penutupan bursa transfer, tak ada satu pun dari rumor tersebut yang menjadi kenyataan.

Beberapa waktu lalu, TNT Sports Argentina mengeklaim bahwa Almada juga masuk radar raksasa Liga Arab Saudi, Al Hilal.

Baca Juga: Ini Arti Selebrasi Baru Ronaldo, Tarian Menyambut Idul Fitri

Dengan bursa transfer Liga Arab Saudi yang baru berakhir pada 20 September mendatang, Al Hilal memiliki waktu lebih dari cukup untuk menyelesaikan kesepakatan dengan pemain yang masih terikat kontrak sampai 2025 tersebut.

Klub berjuluk The Blue Waves itu juga dilaporkan menggoda sang pemain dengan gaji besar.

Namun, Almada kabarnya sudah mengambil keputusan untuk menolak tawaran tersebut.

Dengan begitu, Almada mengikuti langkah sejumlah pemain timnas Argentina lain yang menolak proposal dari klub Liga Arab Saudi.

Sebut saja Lionel Messi yang menolak gaji fantastis dari Al Hilal dan memilih pindah ke MLS untuk bergabung dengan Inter Miami karena alasan keluarga.

Ada juga Rodrigo De Paul yang menolak tawaran gaji 32 juta euro dari Al Ahli.

Baca Juga: Liverpool Ambil Pilihan Nekat, Pemain Favorit Klopp Bisa Didepak

Dia lebih memilih untuk tetap berada di Eropa dan melanjutkan petualangan bersama Atletico Madrid.

Banyak pihak menilai keputusan para pemain Argentina menolak merumput di Liga Arab Saudi karena tak mau mengkhianati Messi.

Pasalnya, dengan pindah ke Arab Saudi, mereka akan diklaim mengikuti jejak Cristiano Ronaldo.

Tak bisa dimungkiri bahwa Ronaldo adalah pelopor dari geliat transfer pemain-pemain top Eropa ke Arab Saudi pada musim panas ini.

Nama-nama top seperti Roberto Firmino, Karim Benzema, Sadio Mane, N'Golo Kante, Edouard Mendy, hingga Neymar kini telah resmi bermain di Liga Arab Saudi.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : TNT Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X