Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Toni Kroos Serang Cristiano Ronaldo, Sebut CR7 Mata Duitan dan Pindah ke Arab Saudi karena Uang

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 31 Agustus 2023 | 21:45 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan golnya untuk Al Nassr ke gawang Al Shabab dalam laga pekan ke-4 Liga Arab Saudi 2023-2024 di Stadion Al Awwal Park, Selasa (29/8/2023).
FAYEZ NURELDINE/AFP
Cristiano Ronaldo merayakan golnya untuk Al Nassr ke gawang Al Shabab dalam laga pekan ke-4 Liga Arab Saudi 2023-2024 di Stadion Al Awwal Park, Selasa (29/8/2023).

BOLASPORT.COM - Gelandang veteran Real Madrid, Toni Kroos, berkomentar soal kepindahan Cristiano Ronaldo dan para pemain Eropa ke Liga Arab Saudi

Tak bisa dimungkiri bahwa kedatangan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr pada awal 2023 telah meningkatkan pamor Liga Arab Saudi secara signifikan.

Sebelum Ronaldo datang, beberapa pemain bintang Eropa memang sudah hijrah ke Timur Tengah.

Namun, transfer CR7 ke Al Nassr adalah titik baliknya.

Banyak klub Liga Arab Saudi kini menjadi lebih mudah dalam memburu pemain-pemain incarannya.

Terlebih setelah Public Investment Fund (PIF) melakukan investasi besar-besaran terhadap klub-klub Saudi Pro League.

Pada bursa transfer musim panas 2023, klub-klub tersebut telah berhasil mendatangkan para pemain top Eropa ke Negara Minyak.

Baca Juga: Drawing Liga Champions - AC Milan Potensi Masuk Grup Neraka, Pioli Tetap Pede

Nama-nama top seperti Roberto Firmino, Karim Benzema, Sadio Mane, N'Golo Kante, Edouard Mendy, hingga Neymar telah merumput di Liga Arab Saudi.

Namun, Toni Kroos sama sekali tak terkesan dengan kepindahan para pemain tersebut.

Soalnya, Kroos menilai mereka mau bermain di Liga Arab Saudi hanya karena uang.

"Dikatakan bahwa mereka memainkan sepak bola yang ambisius di sana, namun ini semua tentang uang," kata Kroos seperti dikutip BolaSport.com dari Sportbible.

"Pada akhirnya, keputusannya adalah demi uang dan menentang sepak bola."

"Saat itulah segalanya mulai menjadi sulit bagi sepak bola yang kita semua kenal dan cintai," tuturnya menambahkan.

Ini bukan pertama kalinya Kroos mengkritik eksodus pemain-pemain Eropa ke Arab Saudi.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Resmi Gabung AS Roma, Romelu Lukaku Pakai Nomor Punggung seperti di Inter Milan

Sebelumnya, gelandang berusia 33 tahun itu juga mengecam keputusan Gabri Veiga pindah dari Celta Vigo ke Al Ahli.

Pasalnya, usia Veiga baru menginjak 21 tahun dan ia tak kekurangan opsi untuk melanjutkan karier di Benua Biru.

Dia sempat mendapatkan tawaran dari Liverpool dan Napoli.

Namun, pemain Spanyol itu justru memilih Al Ahli setelah digoda dengan gaji besar.

Saat ini, klub-klub di Eropa memang sulit mencegah godaan dari Liga Arab Saudi.

Klub-klub dari kompetisi tersebut berani membayar mahal pemain incaran mereka.

Hal itu yang membuat mereka pada akhirnya terpaksa melepas pemainnya.

Iming-iming gaji berlimpah dan jaminan menit bermain menjadi sesuatu yang sayang untuk ditolak pemain sekalipun berkarier di Eropa dengan hijrah ke Liga Arab Saudi.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X