Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Update Daftar 25 Pemain Timnas Indonesia Vs Turkmenistan, 4 Pilar Absen dan Panggil 3 Nama Lagi

By Metta Rahma Melati - Selasa, 5 September 2023 | 09:20 WIB
Shin Tae-yong memimpin program pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Lapangan Thor, Surabaya, Senin (4/9/2023)
PSSI
Shin Tae-yong memimpin program pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Lapangan Thor, Surabaya, Senin (4/9/2023)

BOLASPORT.COM - Skuad timnas Indonesia untuk melawan Turkmenistan pada FIFA Matchday mengalami perubahan menyusul cederanya sejumlah pemain.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 24 pemain untuk menghadapi Turkmenistan.

Skuad timnas Indonesia sudah berkumpul di Surabaya sejak Senin (4/9/2023).

Pada hari tersebut mereka berlatih di Lapangan Thor, Surabaya pukul 17.00 sampai 18.00 WIB.

Pada latihan perdana tersebut, ada empat pemain yang mengalami cedera.

Keempat pemain itu ialah Shayne Pattynama, Yakob Sayuri, Dimas Drajas, dan Yance Sayuri.

Mereka kemungkinan tidak bisa bermain melawan Turkmenistan pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023) pukul 19.30 WIB.

Dua pemain Shayne Pattynama dan Yance Sayuri tidak bisa datang pada latihan Senin (4/9/2023).

Sementara dua pemain lain, Dimas Drajad dan Yakob Sayuri tetap datang di latihan meski kemungkinan keduanya tidak bisa bermain melawan Turkmenistan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pilih 3 Pemain yang Bakal Paling Sibuk di Tengah Agenda Beruntun Timnas

Untuk menambal slot yang tersisa karena cedera pemain, pelatih Shin Tae-yong memanggil lagi tiga pemain yang berasal dari timnas U-23 Indonesia.

Ketiga pemain tersebut ialah Dony Tri Pamungkas, Alfeandra Dewangga, dan Dzaky Asraf.

Ketiganya sejatinya masuk skuad timnas U-23 Indonesia yang akan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, 6-12 September 2023.

"Kami hanya melakukan satu pertandingan saja di FIFA Matchday ini."

"Jadi saya putuskan tidak akan memanggil pemain baru."

"Saya hanya memanggil tiga pemain timnas U-23 Indonesia untuk bergabung bersama kami yakni Dony, Dewangga, dan Dzaky," ucap Shin Tae-yong.

Dengan hadirnya Dony, Dewangga, dan Dzaky, skuad timnas Indonesia menjadi 25 pemain.

Sebanyak 25 pemain itu sudah termasuk Yakon Sayuri dan Dimas Drajad yang tetap bergabung di latihan.

Daftar 25 Pemain Timnas Indonesia vs Turkmenistan:

1. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara Presisi FC
2. Nadeo Argawinata - Borneo FC
3. Stefano Jantje Lilipaly - Borneo FC
4. Adam Alis Setyano - Borneo FC
5. Ricky Richardo Kambuaya - Dewa United FC
6. Egy Maulana Vikri - Dewa United FC
7. Jordi Amat Maas - Johor Darul Ta'zim FC
8. Asnawi Mangkualam Bahar - Jeonnam Dragons
9. Fachruddin Wahyudi Aryanto - Madura United
10. Saddil Ramdani - Sabah FC
11. Moh. Edo Febriansah - Persib Bandung
12. Marc Anthony Klok - Persib Bandung
13. Rachmat Irianto - Persib Bandung
14. Ryan Kurnia - Persib Bandung
15. Aji Kusuma - Persija Jakarta
16. Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo
17. Andy Setyo Nugroho - Persikabo
18. Wahyu Prasetyo - PSIS Semarang
19. Reza Arya Pratama - PSM Makassar
20. Sandy Henny Walsh - KV Mechelen

3 pemain tambahan yang dipanggil:

21. Dony Tri Pamungkas - Persija
22. Alfeandra Dewangga - PSIS Semarang
23. Dzaky Asraf - PSM Makassar

Cedera bergabung latihan:

24.Dimas Drajad - Persikabo
25. Yakob Sayuri - PSM Makassar

Cedera:

Yance Sayuri - PSM Makassar
Shayne Elian Jay Pattynama - Viking FK


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X