Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Termasuk Timnas U-23 Indonesia, Ini Daftar Sementara Negara yang Lolos ke Piala Asia U-23 2024

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 12 September 2023 | 21:40 WIB
Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023).
MUHAMMAD NURSINA/TRIBUNNEWS
Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023).

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia resmi lolos ke Piala Asia U-23 2024.

Skuad Garuda Muda lolos dengan status juara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Kepastikan tersebut didapatkan setelah Ivar Jenner dkk mengalahkan timnas U-23 Turkmenistan dengan skor 2-0 pada laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023).

Seusai prediksi, pertadingan ini berjalan dengan ketat karena kedua tim menjaga kans untuk lolos ke babak selanjutnya.

Turkmenistan pada laga sebelumnya sukses mengalahkan timnas U-23 Taiwan dengan skor 4-0.

Meski kalah saat berduel dengan timnas U-23 Indonesia, Turkmenistan masih berpeluang lolos lewat jalur runner up terbaik.

Mereka saat ini ada di posisi kelima runner up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Piala Asia U-23 2024 setelah Benamkan Turkmenistan

Hingga artikel ini dibuat, sudah ada lima tim yang mememastikan lolos ke Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Qatar jadi negara pertama yang lolos.

Masuk dalam Grup B, mereka lolos dengan status tuan rumah Piala Asia U-23 2024 tahun depan.

Mendampingi Qatar di grup yang sama, timnas U-23 Korea Selatan sudah dipastikan lolos.

Mereka lolos dengan status juara Grup B dengan mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 - Gol Roket Ivar Jenner Bawa Timnas U-23 Indonesia Unggul atas Turkmenistan di Babak Pertama

Selanjutnya ada timnas U-23 Vietnam yang melaju ke Piala Asia U-23 2024.

Tim The Golden Star mencatatkan tujuh poin dari tiga pertandingan dan lolos dengan status juara Grup C.

Dua kemenangan didapatkan saat berjumpa timnas U-23 Guam (6-0) dan timnas U-23 Yaman (0-1).

Satu hasil imbang didapatkan setelah bermain imbang 2-2 dengan timnas U-23 Singapura.

Timnas U-23 Singapura sebagai wakil Asia Tenggara lain gagal melaju ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Ratu Tisha Pimpin Panitia Piala Dunia U-17, Zainudin Amali Fokus Persiapan Timnas U-17 Indonesia

Tim terakhir yang lolos sejauh ini adalah timnas U-23 Uni Arab Emirates.

Mereka lolos dengan status juara Grup G dengan mengoleksi empat poin.

Hasil tersebut mereka dapatkan bermain imbang melawan timnas U-23 China (0-0) dan kemenangan atas timnas U-23 India (3-0).

Sampai saat ini pertandingan lain di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 masih berlangsung.

Piala Asia U-23 2024 sendiri akan digelar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 di Qatar.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X