Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Prediksi Liga Inggris 2023-2024 versi Komputer Super - Man United Tak Masuk 4 Besar, Chelsea Jadi Tim Medioker

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 15 September 2023 | 12:00 WIB
Manchester United diprediksi oleh komputer super tidak akan masuk empat besar pada klasemen akhir Liga Inggris 2023-2024.
DARREN STAPLES
Manchester United diprediksi oleh komputer super tidak akan masuk empat besar pada klasemen akhir Liga Inggris 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Man United tidak masuk empat besar dan Chelsea menjadi tim medioker dalam prediksi Liga Inggris 2023-2024 versi komputer super.

Liga Inggris 2023-2024 mulai memasuki matchweek 5 pada akhir pekan ini.

Meski masih dalam pekan-pekan awal, sudah ada beberapa pihak yang sudah memberikan prediksi terkait klasemen akhir Liga Inggris 2023-2024.

Salah satu pihak yang memberikan prediksi adalah media asal Inggris, SportBIBLE.

Media Inggris tersebut melakukan prediksi dengan memanfaatkan komputer super untuk mendapatkan hasil klasemen akhir Liga Inggris musim ini.

Data yang digunakan adalah hasil dari empat laga pertama mereka di Liga Inggris musim ini.

Hasil dari prediksi komputer super tersebut bisa dibilang cukup menarik.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ini - Liverpool Main Duluan, Man United Dapat Lawan Berat

Pasalnya, Man City akan dipastikan menjadi juara lagi pada Liga Inggris edisi kali ini.

Bahkan, The Citizens diprediksi tidak akan kesulitan untuk menjadi juara Liga Inggris 2023-2024.

Hal itu dapat dilihat dari hasil mereka pada empat pertandingan awal musim ini yang selalu meraih kemenangan.

Secara persentase, Man City juga memiliki peluang yang lebih besar untuk lolos ke Liga Champions musim berikutnya, yakni sebesar 99,93 persen.

Di posisi kedua, ada Liverpool yang akan menjadi pesaing utama bagi Man City musim ini.

Meski pada musim 2022-2023 mereka tampil buruk, The Reds akan kembali menunjukkan performa apik pada musim ini.

Di bawah Liverpool, berturut-turut ada dua tim asal London Utara, yakni Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Martin Odegaard merayakan gol untuk Arsenal ke gawang Crystal Palace dalam matchday 2 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Selhurst Park, Senin (21/8/2023).
ADRIAN DENNIS
Martin Odegaard merayakan gol untuk Arsenal ke gawang Crystal Palace dalam matchday 2 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Selhurst Park, Senin (21/8/2023).

Baca Juga: Striker Man United Pergi Setelah 4 Menit di Tempat Latihan, Sudah Dijual?

Arsenal, yang menjadi runner-up musim lalu, hanya akan finis di posisi ketiga pada akhir musim Liga Inggris 2023-2024.

Sementara itu, Tottenham akan kembali ke Liga Champions setelah bermain bagus di bawah asuhan pelatih baru, Ange Postecoglou.

Lalu, bagaimana dengan Man United?

Meski mendatangkan banyak pemain baru yang berperforma apik, Setan Merah hanya akan finis di posisi lima.

Man United akan kalah bersaing dengan Arsenal dan Tottenham Hotspur dalam perebutan posisi keempat.

Di bawah Man United, ada beberapa tim yang sering mengejutkan para penikmat Liga Inggris.

Brighton and Hove Albion akan kembali finis di posisi keenam setelah pada musim sebelumnya mengakhiri kompetisi di posisi yang sama.

Baca Juga: Jadon Sancho Vs Erik ten Hag Makin Panas, Winger Man United Diusir gara-gara Ogah Minta Maaf

Di bawah Brighton, ada tim kaya raya baru, yakni Newcastle United.

Newcastle United mengalami performa buruk setelah pada musim sebelumnya berhasil finis di posisi empat besar.

Setelah The Magpies, secara berturut-turut ada West Ham United, Aston Villa, dan Brentford.

Adapun Chelsea diprediksi akan kembali finis sebagai tim medioker pada Liga Inggris musim ini.

The Blues diprediksi hanya akan finis di posisi ke-11 klasemen akhir Liga Inggris 2023-2024.

Capaian tersebut lebih satu tingkat dibandingkan musim lalu yang hanya berakhir di posisi ke-12.

Moises Caicedo (depan) berduel dengan Orel Mangala dalam laga Liga Inggris, Chelsea vs Nottingham Forest di Stamford Bridge, London (2/9/2023).
JUSTIN TALLIS/AFP
Moises Caicedo (depan) berduel dengan Orel Mangala dalam laga Liga Inggris, Chelsea vs Nottingham Forest di Stamford Bridge, London (2/9/2023).

Dengan capaian itu, Chelsea nantinya dipastikan tidak akan bermain di Eropa lagi.

Sayangnya, SportBIBLE hanya memberikan gambaran prediksi hingga peringkat 11.

Berikut hasil prediksi klasemen akhir Liga Inggris 2023-2024 yang dilakukan oleh SportBIBLE:

  1. Manchester City
  2. Liverpool
  3. Arsenal
  4. Tottenham Hotspur
  5. Manchester United
  6. Brighton and Hove Albion
  7. Newcastle United
  8. West Ham United
  9. Aston Villa
  10. Brentford
  11. Chelsea


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X