Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cetak Hat-trick bareng Bayern Muenchen, Harry Kane Langsung Ukir Rekor Langka

By Ivan Rahardianto - Minggu, 24 September 2023 | 05:00 WIB
Bomber baru Bayern Muenchen, Harry Kane, kembali mencetak gol dalam laga pekan ke-5 Bundesliga melawan Bochum, Sabtu (23/9/2023) di Allianz Arena, Muenchen.
TWITTER @MUNICHFANPAGE
Bomber baru Bayern Muenchen, Harry Kane, kembali mencetak gol dalam laga pekan ke-5 Bundesliga melawan Bochum, Sabtu (23/9/2023) di Allianz Arena, Muenchen.

BOLASPORT.COM - Tampil menggila bersama Bayern Muenchen saat hajar Bochum di laga pekan ke-5 Liga Jerman 2023-2023, Harry Kane langsung mengukir rekor langka.

Bayern Muenchen bertanding melawan Bochum di laga pekan ke-5 Liga Jerman 2023-2023.

Duel antara kedua tim digelar di Allianz Arena, Sabtu (23/9/2023) malam WIB.

Hasilnya, Die Roten berhasil mengalahkan Bochum dengan skor 7-0.

Pada laga di atas, Bayern Muenchen membuka keunggulan di menit ke-4 lewat Eric Maxim Choupo-Moting.

Delapan menit kemudian, pasukan Thomas Tuchel mampu menjebol gawang Bochum lewat Harry Kane.

Setelah gol Kane, Bayern Muenchen kemudian mampu menambah dua gol lagi lewat Matthijs de Ligt (29') dan Leroy Sane (38').

Baca Juga: Hajar Forest, Man City Masuk Geng Elite, Pep Guardiola Kategori Pelatih Langka di Liga Inggris

Tambahan dua gol itu membuat Die Roten menutup laga babak pertama dengan keunggulan 4-0.

Masuk babak kedua, tim tuan rumah mampu mencetak gol kelimanya di menit ke-54.

Gol kelima milik Bayern Muenchen dicetak oleh Kane lewat tendangan penalti.

Dua puluh tujuh menit kemudian, Mathys Tel mencetak gol keenam Bayern Muenchen.

Setelah gol Tel, Bayern Muenchen kembali menambah gol lewat Kane di menit ke-88.

Gol ketiga dari Harry Kane itu membuat laga berakhir dengan kemenangan 7-0 untuk Bayern Muenchen.

Dengan kemenangan itu, Die Roten naik ke puncak klasemen Liga Jerman 2023-2024 dengan 13 poin.

Baca Juga: Hasil Bundesliga - Lagi-lagi Harry Kane, 3 Gol-2 Assist Bawa Bayern Pesta Skor Tenis

Selebrasi Harry Kane usai membobol gawang Augsburg di pekan kedua Bundesliga 2023-2024, Minggu (27/8/2023) malam WIB.
TWITTER.COM/FCBAYERNEN
Selebrasi Harry Kane usai membobol gawang Augsburg di pekan kedua Bundesliga 2023-2024, Minggu (27/8/2023) malam WIB.

Tak sampai situ saja, kemenangan Bayern Muenchen juga diwarnai oleh torehan gemilang Kane.

Berkat tiga golnya itu, Kane kini telah mengemas 7 gol dalam 5 laga bersama Bayern Muenchen di Liga Jerman musim ini.

Jumlah gol dan laga di atas membuat Kane mengukir rekor langka.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Kane adalah pemain Bayern Munchen pertama dalam sejarah klub yang mencetak 6+ gol dalam lima pertandingan Bundesliga pertamanya.

Mantan bomber Tottenham Hotspur itu berhasil melewati tiga eks penyerang Bayern Muenchen.

Ketiga bomber yang dilangkahi oleh Kane antara lain Gerd Mueller, Miroslav Klose, dan Mario Mandzukic.

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Bayern Muenchen, ketiga pemain tadi diketahui mengemas lima gol setelah lima pertandingan awal di Bundesliga.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Twitter.com/squawka, Fcbayern.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X