Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Asian Games 2022 - Sambil Tahan Rasa Sakit, Edgar Ulangi Prestasi untuk Gandakan Medali Merah Putih

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 24 September 2023 | 10:33 WIB
Atlet Wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvello, berhasil meraih medali perak pada Asian Games 2022
NOC INDONESIA
Atlet Wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvello, berhasil meraih medali perak pada Asian Games 2022

BOLASPORT.COM - Atlet wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvello, menggandakan perolehan medali untuk kontingen Indonesia pada Asian Games 2022.

Edgar Xavier Marvello meraih medali perak saat tampil pada nomor changquan putra di XSG Sport Center, Minggu (24/9/2023).

Dengan ini atlet asal Jakarta tersebut mengulangi pencapaiannya saat Asian Games 2018 di mana juga meraih perak dari nomor keindahan gerakan dengan tangan kosong ini.

Pencapaian kali ini makin luar biasa bagi Edgar karena diraih setelah dia baru menjalani operasi karena cedera.

Edgar yang tampil pasca operasi itu mendapatkan skor 9,786 dari juri.

Pemenang tiga medali emas SEA Games itu hanya kalah dari wakil tuan rumah China, Sun Peiyuan, yang meraih skor 9,840.

Sebagai informasi, Sun Peiyuan juga yang mengalahkan Edgar saat nomor changquan di Jakarta-Palembang 2018.

Sementara itu, medali perunggu direbut wakil Makau, Song Chi Kuan, yang mendapatkan skor 9,760.

Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Wushu Indonesia, Ngatino, memuji semangat juang Edgar dalam pertandingan.

Baca Juga: Asian Games 2022 - 0,26 detik Dramatis, Medali Pertama untuk Indonesia Tiba dari Dayung


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : NOC Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X