Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Arsenal Kalah di Liga Champions, Seisi Liga Prancis Langsung Bersorak

By Sri Mulyati - Rabu, 4 Oktober 2023 | 15:15 WIB
Kekalahan Arsenal di Liga Champions membuat seisi Liga Prancis ikut bersorak untuk merayakannya.
TWITTER.COM/AFCSPHERE
Kekalahan Arsenal di Liga Champions membuat seisi Liga Prancis ikut bersorak untuk merayakannya.

BOLASPORT.COM - Kekalahan Arsenal di Liga Champions langsung membuat seisi Liga Prancis ikut bersorak merayakan.

Liga Prancis mengambil momentum kekalahan Arsenal untuk membuat sindiran.

Salah waktu wakil Liga Prancis, Lens, berhadapan dengan Arsenal pada laga kedua fase grup Liga Champions musim 2023-2024, Selasa (3/10/2023).

Dibandingkan sang lawan, Lens memang kurang diunggulkan dalam laga ini.

Arsenal sebenarnya termasuk ke dalam golongan klub dengan sejarah kurang kuat di Liga Champions.

Tim asuhan Mikel Arteta absen berlaga di ajang tersebut pada musim lalu.

Akan tetapi, Arsenal mengalami perbaikan besar-besaran dalam semusim terakhir.

Mikel Arteta bahkan hampir membawa anak asuhannya menjuarai Liga Inggris musim lalu.

Baca Juga: Dari Raja Liga Champions, Casemiro Diubah Man United Jadi Berandal

Kondisi ini membuat The Gunners cukup disorot kala akhirnya kembali ke Liga Champions.

Laga pertama begitu menjanjikan karena The Gunners mampu meraih kemenangan 4-0 atas PSV Eindhoven.

Namun, Eddie Nketiah dan kawan-kawan langsung menurun pada laga kedua. 

Melawan Lens, klub London Utara tersebut menelan kekalahan dengan skor 1-2.

Usai kekalahan, Arsenal mendapat ejekan dari akun media sosial resmi Liga Prancis.

"Liga petani bisa menyerang kembali," tulisnya seperti dilansir BolaSport.com dari akun Twitter @Ligue1_ENG.

Selama ini, Liga Prancis seperti mengalami alienasi dari kompetisi yang lain.

Baca Juga: Napoli Vs Real Madrid - Toni Kroos Masuk Golongan Spesial seperti Messi dan Ronaldo

Pamornya berada di bawah tiga liga besar Benua Eropa yang terdiri atas Inggris, Italia, dan Spanyol.

Oleh karena itu, mereka sering dianggap sebagai "liga petani" yang berkonotasi miring.

Akan tetapi, anggota liga petani ini ternyata bisa meraih kejutan melawan klub-klub dari tiga liga besar.

Arsenal harus menjadi korban terbaru karena Lens mampu mengeksploitasi kekurangan mereka.

Hasil tersebut seperti membawa peringatan bagi klub-klub seperti Arsenal saat berlaga di Liga Champions.

Lawan terberat tidak selalu harus berasal dari klub di tiga liga besar Benua Eropa.

Mereka yang selama ini dianggap sebagai golongan liga petani juga sama berbahayanya.

Setiap peserta Liga Champions selalu menunjukkan bahwa mereka bisa bermain di level tertinggi.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Twitter.com/ligue1conforama

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X