Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Lengkap Liga Champions - PSG Hancur Lebur di Markas Newcastle United, Barcelona Paling Hebat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 5 Oktober 2023 | 04:46 WIB
Ekspresi kekecawaan para pemain Paris Saint-Germain usai kalah dari Newcastle United dalam matchday 2 babak penyisihan Grup F Liga Champions 2023-2024 di Stadion St. James' Park, Rabu (4/10/2023).
UEFA.COM
Ekspresi kekecawaan para pemain Paris Saint-Germain usai kalah dari Newcastle United dalam matchday 2 babak penyisihan Grup F Liga Champions 2023-2024 di Stadion St. James' Park, Rabu (4/10/2023).

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) hancur lebur di markas Newcastle United. Adapun Barcelona masih menjadi yang paling hebat di Liga Champions 2023-2024.

Matchday 2 Liga Champions 2023-2024 telah selesai digelar pada Kamis (5/10/2023) dini hari WIB.

Sebanyak delapan pertandingan dari Grup E hingga H digelar pada hari yang sama.

Sejumlah laga menarik pun dilangsung, termasuk pertemuan dua tim kaya raya, yakni Newcastle United dan Paris Saint-Germain.

Newcastle United berkesempatan untuk menjadi tuan rumah dalam laga melawan PSG.

Laga Newcastle United vs PSG sendiri berlangsung di Stadion St. James' Park pada Rabu (4/10/2023) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, Newcastle United tidak mampu mendominasi dalam penguasaan bola.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Man City Hajar RB Leipzig Tanpa Gol Haaland, Alvarez dan Doku Jadi Supersub

The Magpies bahkan hanya mampu mencatatkan 31 persen penguasaan bola sepanjang pertandingan.

Akan tetapi, anak-anak asuh Eddie Howe tampil lebih efektif dengan mampu melepaskan 13 tembakan dengan delapan di antaranya mengarah tepat ke gawang PSG.

Hasilnya, Newcastle United berhasil menang telak dengan skor 4-1 atas Les Parisiens.

Gol pertama Newcastle United bahkan sudah tercipta saat pertandingan baru berjalan 17 menit.

Miguel Almiron menjadi pencetak gol pertama The Magpies.

Gol winger asal Paraguay tersebut sekaligus menjadi yang pertama bagi Newcastle United di ajang Liga Champions sejak 2003 lalu.

Kala itu, gol terakhir Newcastle United di Liga Champions dicetak oleh Alan Shearer.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Pemain Cadangan Jadi Pahlawan Barcelona di Kandang Naga

The Magpies kemudian menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol bek tengah andalan, Dan Burn, pada menit ke-39.

Gol tersebut sekaligus menutup babak pertama dengan skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Di babak kedua, bukannya mengejar ketertinggalan, PSG malah semakin merana setelah Sean Longstaff menambah pundi-pundi gol bagi Newcastle United pada menit ke-50.

Anak-anak asuh Luis Enrique akhirnya baru bisa mencetak gol saat laga sudah memasuki 56 menit melalui Lucas Hernandez.

Namun, gol dari Hernandez seolah sia-sia karena Newcastle United malah menambah gol lagi pada masa injury time berkat lesakan Fabian Schaer dari luar kotak penalti.

Dengan kemenangan tersebut, Newcastle United kini memuncaki Grup F dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan.

Adapun PSG menempati posisi kedua karena pada saat yang bersamaan AC Milan dan Borussia Dortmund bermain imbang 0-0.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Ditahan Borussia Dortmund, AC Milan Masih Ompong

AC Milan sendiri sejauh ini selalu meraih hasil imbang dan belum pernah mencetak gol sama sekali di Liga Champions 2023-2024.

Sementara itu, predikat terbaik di Liga Champions musim ini sepertinya untuk sementara layak disematkan kepada Barcelona.

Pasalnya, Barcelona menjadi satu-satunya tim yang belum pernah kebobolan dan selalu meraih kemenangan dalam dua laga awal.

Dini hari tadi, Barcelona kembali menuai hasil positif setelah berhasil mengalahkan FC Porto dengan skor tipis 1-0.

Selebrasi Ferran Torres usai menjebol gawang Porto dalam fase grup Liga Champions 2023-2024.
MIGUEL RIOPA / AFP
Selebrasi Ferran Torres usai menjebol gawang Porto dalam fase grup Liga Champions 2023-2024.

Gol semata wayang Ferran Torres pada masa injury time babak pertama sudah cukup memberikan kemenangan bagi Blaugrana.

Pada laga sebelumnya, Barcelona juga sudah berhasil meraih kemenangan telak 5-0 atas Royal Antwerp.

Berikut hasil lengkap matchday 2 Liga Champions 2023-2024 pada Kamis (5/10/2023) dini hari WIB yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

Baca Juga: Newcastle United Vs PSG - Cuma Butuh Satu Gol Lagi, Kylian Mbappe Bisa Masuk Klub Elite Lionel Messi

Grup E

  • Atletico Madrid 3-2 Feyenoord (Alvaro Morata 12', 47', Antoine Griezmann 45'+3; Mario Hermoso 7'-gbd, David Hancko 34')
  • Celtic 1-2 Lazio (Kyogo Furuhashi 12'; Matias Vecino 29', Pedro Rodriguez 90'+5)

Standings provided by Sofascore

Grup F

Standings provided by Sofascore

Grup G

  • RB Leipzig 1-3 Manchester City (Lois Openda 48'; Phil Foden 25', Julian Alvarez 84', Jeremy Doku 90'+2)
  • Crvena zvezda 2-2 Young Boys (Cherif Ndiaye 35', Osman Bukari 88'; Filip Ugrinic 48', Cedric Itten 61'-pen)

Standings provided by Sofascore

Grup H

  • Royal Antwerp 2-3 Shakhtar Donetsk (Arbnor Muja 3', Michel-Ange Balikwisha 33'; Danylo Sikan 48', 76', Yaroslav Rakitskiy 71')
  • FC Porto 0-1 Barcelona (Ferran Torres 45'+1)

Standings provided by Sofascore


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X