Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - Diwarnai Dua Gol Spektakuler dan Kartu Merah, Duel Persita vs Persik Berakhir Imbang

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 8 Oktober 2023 | 21:00 WIB
Suasana pertandingan Persita Tangerang vs Persik Kediri pada laga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024, Minggu (8/10/2023) malam WIB di Indomilk Arena, Tangerang
Persita Tangerang
Suasana pertandingan Persita Tangerang vs Persik Kediri pada laga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024, Minggu (8/10/2023) malam WIB di Indomilk Arena, Tangerang

BOLASPORT.COM - Persita Tangerang ditahan imbang Persik Kediri 2-2 pada lanjutan pekan ke-15 Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (8/10/2023) malam WIB.

Hasil ini membuat Persita Tangerang menjauhi zona degradasi dengan catatan 15 poin, terpaut dua poin dari Arema FC yang berada di posisi ke-16.

Sementara Persik Kediri tetap di posisi ke-12 dengan koleksi 19 poin.

Jalannya Laga Babak Pertama

Persita Tangerang langsung mengambil inisiatif serangan ke jantung pertahanan tim tamu sejak awal pertandingan.

Hasilnya, Persita Tangerang mendapatkan gol cepat pada menit ke-10.

Ezequiel Vidal yang berada di sisi kiri langsung melepas tendangan jarak jauh yang langsung berbuah gol untuk Persita Tangerang.

Unggul satu gol membuat tim tuan rumah makin bersemangat.

Tak butuh waktu lama, Ramiro Fergonzi menggandakan keunggulan Persita Tangerang.

Baca Juga: Persija Gagal Tumbangkan Barito Putera, Ryo Matsumura: Lagi-lagi Imbang di Kandang

Kali ini, Ramiro Fergonzi sukses membukukan gol usai mengkonversi umpan silang dari sisi kanan jadi tembakan keras yang tak mampu ditaklukkan Dikri Yusron.

Ketinggalan dua gol membuat Persik Kediri tersengat.

Tim tamu akhirnya mampu mendapatkan gol yang dibutuhkan lewat gol spektakuler Flavio Silva pada menit ke-29. Skor jadi 2-1.

Persik Kediri hampir mendapatkan gol penyeimbang andai saja tembakan Mohammad Khanafi tak bisa ditepis oleh Rendy Oscario.

Tidak ada gol di sisa waktu, skor 2-1 menutup jalannya babak pertama.

Babak Kedua

Persik Kediri menambah intensitas serangan pada babak kedua.

Tim tamu memasukkan Supriadi dan Kelly Sroyer untuk menambah kecepatan di sisi sayap.

Pergantian tersebut berbuah jitu usai Kelly Sroyer mendapatkan gol penyeimbang pada menit ke-70.

Baca Juga: Tahu Kelebihan Sang Mantan, Pelatih Persita Optimis Kalahkan Persik

Skor 2-2 untuk kedua tim.

Tak mau mengakhiri laga dengan hasil imbang di kandang sendiri membuat Persita Tangerang menambah intensitas serangan.

Beberapa peluang didapatkan oleh tim tuan rumah, tetapi tidak berhasil menambah gol.

Duel kedua tim berlangsung memanas usai terjadi keributan antar pemain pada injury time. Wasit harus mengeluarkan kartu merah untuk Ahmad Agung. 

Skor imbang 2-2 jadi penutup hasil duel seru kedua tim.

  • FT: Persita Tangerang 2-2 Persik Kediri
    Gol: Ezequiel Vidal 10', Ramiro Fergonzi 22' - Flavio Silva 29', Kelly Sroyer 70'
    Kartu Kuning: Ambrizal Umanailo 15', Bae Sin-yeong 51', Ezequiel Vidal 86', Charisma Fathoni 90' - Rohit Chand 39', Bayu Otto 53', Ahmad Agung 90'
    Kartu Merah: Ahmad Agung 90+3'

Susunan Pemain:

Persita Tangerang: 21-Rendy Oscario (PG), 9-Ramiro Fergonzi, 10-Ezequiel Vidal, 11-Muhammad Toha (Kapten), 12-Ambrizal Umanailo (88-Fahreza Sudin 53'), 19-Javlon Guseynov (5-Charisma Fathoni 45'), 27-Andrean Benjamin Rindorindo, 32-Rifky Dwi Setiawan (8-Irsyad Maulana 75'), 33-Bae Sin-yeong, 66-Mario Jardel, 99-Esal Syahrul (92-Mateo Bustos 75')

Cadangan: 26-Aditya Harlan (PG), 5-Charisma Fathoni, 8-Irsyad Maulana, 14-Hanis Sagara Putra, 29-Sirvi Arvani, 31-Arif Setiawan, 88-Fachreza Sudin, 90-Jack Brown, 92-Mateo Bustos, 94-Heri Susanto

Pelatih: Divaldo Alves

Persik Kediri: 31-Dikri Yusron (PG), 2-Anderson Do Nascimento, 6-Bayu Otto, 10-Renan Silva (24-Ahmad Agung 82'), 16-Hamra Hehanussa, 17-Yohannes Pahabol (29-Kelly Sroyer 63'), 32-Rohit Chand (27-Fitra Ridwan 73'), 37-Agil Munawar, 69-Rangga Widiansyah, 77-Flavio Silva (54-Supriadi 63'), 97-Mohammad Khanafi (30-Rendy Juliansyah 82')

Cadangan: 66-Eko Saputro (PG), 7-Yusuf Meilana, 8-Arthur Irawan, 20-Simen Lyngbo, 24-Ahmad Agung, 27-Fitra Ridwan, 30-Rendy Juliansyah, 39-Kelly Sroyer, 54-Supriadi, 88-Hary Fatwa Nasution

Pelatih: Marcelo Ropside


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X