Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

AC Milan Manfaatkan Momen Olivier Giroud Jadi Kiper Dadakan, Langsung Dapat Rezeki Nomplok Dadakan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 10 Oktober 2023 | 13:30 WIB
AC Milan langsung mendapatkan rezeki nomplok dadakan setelah memanfaatkan momen Olivier Giroud yang menjadi kiper dadakan.
TWITTER.COM/BONETTI
AC Milan langsung mendapatkan rezeki nomplok dadakan setelah memanfaatkan momen Olivier Giroud yang menjadi kiper dadakan.

BOLASPORT.COM - AC Milan langsung mendapatkan rezeki nomplok dadakan setelah memanfaatkan momen Olivier Giroud yang menjadi kiper dadakan.

AC Milan mendapatkan momen tidak biasa dalam laga melawan Genoa pada giornata 8 Liga Italia 2023-2024.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (7/10/2023) atau Minggu dini hari WIB, penyerang AC Milan, Olivier Giroud, mendadak menjadi kiper.

Giroud menjadi kiper dadakan setelah Mike Maignan menerima kartu merah dari wasit pada menit ke-90+8.

Dia mendapat kartu merah setelah melakukan pelanggaran terhadap Caleb Ekuban.

Setelah dicek ulang melalui video assistant referee (VAR), Maignan pun mendapat kartu merah langsung.

Kekosongan sosok di bawah mistar gawang memaksa Olivier Giroud segera menggantikan posisi Maignan.

Baca Juga: Olivier Giroud Jadi Kiper Dadakan AC Milan: Sensasinya Sama seperti Cetak Gol!

AC Milan tidak bisa melakukan pergantian pemain lantaran Stefano Pioli sudah menggunakan semua pemain substitusi sebanyak lima kali.

Padahal di bangku cadangan terdapat dua kiper pengganti, yakni Marco Sportiello dan Antonio Mirante.

Dengan seragam milik Maignan yang bernomor 16, Giroud tampil sebagai kiper.

Penampilan pemain berusia 37 tahun tersebut sebagai penjaga gawang dadakan ternyata memukai para pendukung AC Milan.

Tercatat satu penyelamatan penting berhasil dilakukan oleh Giroud untuk menyelamatkan gawang AC Milan.

Penyelamatan itu hadir pada menit ke-90+15 saat Giroud mencoba memotong umpan silang dari Johan Vazquez.

Bola dari Vazquez mengarah ke dalam kotak penalti dan Giroud segera maju untuk berduel dengan satu penyerang Genoa.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - AC Milan Kudeta Inter Milan dan Naik ke Puncak, Juventus Menangi Duel Lawan Sang Tetangga

Aksi dari eks pemain Arsenal dan Chelsea itu sukses membuat gawang AC Milan aman.

Hingga laga bubaran, gawang AC Milan tetap tak kebobolan.

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, momen langka tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh manajemen AC Milan untuk melakukan bisnis jersei.

I Rossoneri kemudian menjual jersei kiper berwarna hijau dengan nama Giroud dan nomor punggung 9 di bagian belakangnya.

Bahkan, AC Milan juga berhasil menjual jersei tersebut dengan sangat cepat dan mendapatkan rezeki nomplok dadakan.

Jersei kiper milik Giroud langsung terjual habis, sementara jersei kiper utama AC Milan lainnya malah belum habis terjual.

AC Milan juga sempat memasukkan nama penyerang timnas Prancis itu sebagai kiper dalam laman resmi klub.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Kombinasi Dua Pemain Amerika Serikat Bawa AC Milan Ukir 3 Poin, Satu Pemain I Rossoneri Kena Kartu Merah

Namun, tentu tugas Giroud di AC Milan tetap sebagai penyerang tengah utama pada beberapa pertandingan mendatang.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sportskeeda.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X