Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Balik ke Inggris, David de Gea Diminta Gabung Man United Lagi

By Ade Jayadireja - Rabu, 11 Oktober 2023 | 09:56 WIB
David de Gea melakukan blunder yang menyebabkan Manchester United kalah dari West Ham di pekan ke-35 Liga Inggris (7/5/2023).
OLI SCARFF/AFP
David de Gea melakukan blunder yang menyebabkan Manchester United kalah dari West Ham di pekan ke-35 Liga Inggris (7/5/2023).

BOLASPORT.COM - David de Gea diminta oleh fan Manchester United untuk kembali ke klub setelah dirinya terciduk berada di Inggris.

Selepas meninggalkan Manchester United pada musim panas 2023, David de Gea punya banyak waktu luang lantaran belum terikat kontrak dengan klub baru.

Kiper kebangsaan Spanyol itu pun menyambangi Inggris untuk mengosongkan rumahnya di daerah Hale yang ditempati selama 12 tahun terakhir.

Dalam kunjungan ke Negeri Pangeran Charles III, De Gea mengunggah foto lapangan tenis dengan menyematkan lokasi Manchester.

Postingan sang pemain lantas mengundang banyak komentar fan Setan Merah.

Mayoritas dari mereka berharap De Gea kembali mengawal gawang United.

"Kemungkinan kontrak jangka pendek sampai akhir musim?" tulis seorang netizen.

"Tolong kembalilah, raja, saya berlutut."

"Pulangkan dia," kata warganet lainnya.

Suporter Manchester United benar-benar merindukan sosok kiper tangguh selepas kepergian De Gea.

The Red Devils sebenarnya sudah mendatangkan Andre Onana untuk mengisi posisi di bawah mistar gawang.

Namun, ternyata performa Onana dianggap belum setara dengan De Gea.

Kiper asal Kamerun itu menderita 19 kebobolan setelah menjalani 11 pertandingan pertama di semua kompetisi musim 2023-2024.

Dalam partai teranyar Liga Inggris melawan Brentford di Old Trafford, Sabtu (7/10/2023), Onana kebobolan satu kali.

Dia membuat United tertinggal 0-1 usai gagal menahan tembakan Mathias Jensen.

Setan Merah pun diselamatkan oleh Scott McTominay yang mencetak brace untuk menyegel kemenangan 2-1.

Akibat gawang Onana kemasukan gol, United empat kali berturut-turut menderita kebobolan lebih dulu di kandang pada Premier League musim ini.

Nirbobol yang dicatatkan Onana seakan membuat United kembali ke versi bobrok.

Sebelumnya, United pernah dua kali mengalami kejebolan lebih dulu dalam empat partai kandang Liga Inggris secara beruntun.

Momen pertama terjadi pada medio Februari-Maret 2014 bersama pelatih David Moyes.

United kala itu mengalami tertinggal 0-1 sewaktu jumpa Fulham, Liverpool, Manchester City, dan Aston Villa.

Mereka mengalami hal yang sama setelah kursi kepelatihan diduduki Ole Gunnar Solskjaer.

Selama rentang waktu Juli sampai September 2020, United lagi-lagi menderita kebobolan lebih dulu di empat partai kandang secara beruntun.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Dailystar.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X