Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Terbaru Timnas Indonesia pada Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Dibuka dengan Dua Laga Away

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 19 Oktober 2023 | 16:00 WIB
(Dari kiri ke kanan) Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, Sandy Walsh, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Asnawi Mangkualam Bahar.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
(Dari kiri ke kanan) Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, Sandy Walsh, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Asnawi Mangkualam Bahar.

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia dipastikan mengalami perubahan jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Berdasarkan jadwal dari AFC sebelumnya, timnas Indonesia bakal memulai petualangan di ronde pertama saat melawat ke markas Irak pada 16 November 2023.

Lima hari kemudian, timnas Indonesia bakal melakoni laga kandang perdana menghadapi Filipina.

Namun, akun Instagram resmi timnas Indonesia telah mengumumkan jadwal terbaru.

Kini timnas Indonesia bakal membuka petualangan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan dua laga tandang lawan Irak dan Filipina.

Kabar tersebut juga dikonfirmasi oleh Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji.

Alasan pemindahan jadwal tersebut adalah ajang Piala Dunia U-17 2023.

Piala Dunia U-17 2023 bakal digelar pada 10 November-2 Desember 2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Resmi Lewati Rekor Alfred Riedl sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Kini Tinggal Kejar Antun Pogacnik

"Kami away (lebih dulu melawan Filipina)," kata Sumardji kepada BolaSport.com, Kamis (19/11/2023).

"Bersamaan dengan kalender (Piala Dunia) U-17," kata Sumardji.

Dengan jadwal terkini maka timnas Indonesia tidak akan menggelar TC di Jakarta.

Timnas Indonesia bakal langsung lakoni TC di Irak.

"Ya (TC di Irak)," kata Sumardji.

"(Timnas Indonesia) langsung terbang ke Irak pada 12 November," ujar Sumardji saat dikonfirmasi.

Timnas Indonesia sendiri bakal melakoni laga kandang perdana pada tahun depan.

Lebih tepatnya pada bulan Maret 2024.

Baca Juga: Karena Piala Dunia U-17 2023, Timnas Indonesia Away Lebih Dulu di Laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kontra Filipina

Saat itu, Timnas Indonesia bakal menantang Vietnam pada 21 Maret 2023.

Lima hari kemudian, baru Skuad Garuda yang akan bertandang ke markas Vietnam.

Timnas Indonesia kemudian baru akan melakoni dua laga terakhir di kandang sendiri.

Laga tersebut bakal digelar pada Juni 2024.

Timnas Indonesia bakal melakoni laga lawan Irak pada 6 Juni 2024.

Lima hari kemudian, baru Skuad Garuda akan menutup petualangan di ronde kedua menantang Filipina.

Hanya tim juara grup dan runner-up grup yang akan melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus lolos ke putaran final Piala Asia 2027.

Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal lengkap timnas Indonesia di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:

Irak vs Indonesia (16/11/2023)

Filipina vs Indonesia (21/11/2023)

Indonesia vs Vietnam (21/3/2024)

Vietnam vs Indonesia (26/3/2024)

Indonesia vs Irak (6/6/2024)

Indonesia vs Filipina (11/6/2024). 


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram, BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X