Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Denmark Open 2023 - Viktor Axelsen Tidak Enak Badan usai Bantai Junior Sendiri, Raja Bulu Tangkis Malaysia Ketiban Hoki Bertubi-tubi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 19 Oktober 2023 | 20:28 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, pada final Japan Open 2023 di Yoyogi National Gymnasium, Minggu (30/7/2023).
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, pada final Japan Open 2023 di Yoyogi National Gymnasium, Minggu (30/7/2023).

BOLASPORT.COM - Pertandingan akbar antara Viktor Axelsen (Denmark) dan Lee Zii Jia (Malaysia) pada babak kedua Denmark Open 2023 harus urung digelar.

Viktor Axelsen resmi mengundurkan diri jelang menghadapi Lee Zii Jia dalam pertandingan yang dihelat di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, Kamis (19/10/2023).

Tunggal putra nomor satu dunia tersebut membatalkan agendanya di turnamen kandang setelah mengalami cedera dengan kaki kirinya.

Keluhan tentang kondisi fisik sudah diungkapkan Axelsen beberapa saat setelah mengalahkan juniornya, Magnus Johannesen, dengan skor telak 21-7, 21-9 di babak pertama.

"Saya sungguh merasa tidak hebat secara fisik, jadi peluang saya akan bertanding besok sangat kecil saat ini," ujar Axelsen dengan lugas kepada Sport TV2 Denmark.

"Saya mengalami masalah dengan kaki kiri dan bagian tungkai kaki."

"Saya merasa baik-baik saja setelah pertandingan. Begitu pertandingan dimulai, rasanya tidak nyaman, jadi ini sangat membuat saya kesal."

Mengundurkan diri dari turnamen kandang tentunya bukan hal yang diharapkan Axelsen yang juga berasal dari Odense.

Pencapaian sang raja bulu tangkis saat bertanding di depan publik negaranya akhir-akhir ini jauh dari kata memuaskan.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2023 - 9 Reli Nelangsa Jadi Petaka, Dejan/Gloria Tumbang meski Sempat Sulitkan Ganda No 1 Dunia

Sebelum ini saat Denmark menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia 2023, Axelsen gagal merebut medali setelah dikalahkan H. S. Prannoy (Malaysia) pada perempat final.

Hasil serupa dialaminya pada Denmark Open 2022. Datang sebagai juara bertahan, Axelsen takluk di babak delapan besar oleh Loh Kean Yew (Singapura).

Sementara itu, bagi Lee Zii Jia sendiri, mundurnya Axelsen melanjutkan periode penuh berkah yang sedang menaunginya.

Dalam lima pertandingan terakhirnya, termasuk dengan Axelsen yang batal, Lee diuntungkan karena mundurnya lawan tanding.

Dalam perjalanannya mengakhiri paceklik gelar di Arctic Open 2023 pekan lalu, Lee lolos dari perempat final dan semifinal setelah lawan mengalami cedera di tengah laga.

Dengan Axelsen sendiri, ini merupakan kali kedua secara beruntun bagi Lee Zii Jia untuk bisa memetik hasil positif tanpa berlama-lama di lapangan.

Saat terakhir kali bersua Axelsen di Sudirman Cup 2023, Zii Jia juga menang setelah Axelsen mengalami cedera saat pertandingan baru berjalan 5 menit.

Bukan berarti mantan tunggal putra nomor dua dunia itu cuma bersantai dan menunggu hasil.

Dua kemenangan 'hibah' Lee di Arctic Open 2023 terjadi setelah pertandingan telah berlangsung di atas 50 menit. Lee juga selalu memimpin saat lawannya menyerah.

Adapun pada perempat final Denmark Open 2023, Lee akan menghadapi pemenang laga antara Chou Tien Chen (Taiwan) dan Kenta Nishimoto (Jepang).

Lee sendiri merupakan finalis Denmark Open 2022.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2023 - Sudah Bangkit usai Skor 0-17, Ahsan/Hendra Dikandaskan Ganda Putra No 1 Malaysia


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BWFBadminton.com, sport.tv2.dk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X