Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tidak Ada Kejelasan Sanksi, Sandro Tonali Kembali Berlatih bersama Newcastle United

By redho saputra - Jumat, 3 November 2023 | 22:00 WIB
Pemain asal Italia, Sandro Tonali, kembali berlatih dengan Newcastle United setelah tidak ada kejelasan mengenai hukuman dari perbuatannya dalam praktik judi ilegal.
TWITTER @NUFC
Pemain asal Italia, Sandro Tonali, kembali berlatih dengan Newcastle United setelah tidak ada kejelasan mengenai hukuman dari perbuatannya dalam praktik judi ilegal.

BOLASPORT.COM - Pemain asal Italia, Sandro Tonali, kembali berlatih dengan Newcastle United setelah tidak ada kejelasan mengenai hukuman dari perbuatannya dalam praktik judi ilegal.

Sandro Tonali sebelumnya divonis selama 10 bulan untuk dilarang melakukan aktivitas di dunia sepak bola.

Sang pemain juga akan dibebani 8 bulan waktu proses rehabilitasi dari kecanduan judi dan tampil di depan publik untuk memberikan edukasi tentang bahaya aktivitas terlarang itu.

Setelah sanksi dijatuhkan oleh Federasi Sepak Bola Italia yang dikonfirmasi FIFA, Tonali masih berkemungkinan untuk melakukan latihan bersama tim asuhan Eddie Howe.

Namun, hal itu ada batasannya karena ia tidak akan dapat tampil dalam pertandingan resmi.

Penafsiran dari putusan itu masih menimbulkan kebingungan tentang bagaimana langkah selanjutnya bagi pemain maupun tim menyikapi sanksi Tonali.

Namun, Eddie Howe mengeklaim bahwa Tonali masih bisa mengikuti latihan tim.

Akan tetapi, ada risiko berat yang harus ditanggungnya, mental sang pemain akan diuji ketika ia kembali.

Baca Juga: FIFA Mengesahkan Hukuman 10 Bulan untuk Sandro Tonali, Gagal Tampil di Liga Inggris Mulai Pekan Ini

Pelatih berusia 45 tahun itu berkomentar tentang hal itu sebelum pertandingan melawan Arsenal pada hari Sabtu (4/11/2023).

“Dia berlatih bersama kami,” kata Howe seperti dikutip BolaSport.com dari Mail Online.

"Dan ya, dia memulai dengan kesepian. Saya katakan kesepian, jelas dia berada di sekitar rekan satu timnya, tapi kami memainkan begitu banyak pertandingan saat ini sehingga sebagian besar sesi latihannya akan bersifat individual dengan jumlah yang sedikit."

"'Dia benar-benar memulai perjalanan itu dalam 10 bulan ke depan."

“Ini akan menjadi perjalanan mental yang nyata baginya untuk mencoba melewatinya sebagai pemain yang lebih baik."

"Itu jelas merupakan tujuan kami sebagai pelatih, untuk mencoba dan membantunya, tapi itu pasti akan sulit baginya," tutup pelatih asal Inggris itu.

Pemain timnas Italia itu bergabung dengan The Magpies pada musim panas lalu dari AC Milan dengan mahar 70 juta euro.

Namun, ia akan absen sampai akhir musim dan membuat Howe terpukul akibat praktik judi ilegal yang dilakukan pemainnya tersebut.

Ia juga menjerat rekan senegaranya dalam kasus ini, Nicolo Fagioli dari Juventus.

Namun, pemain Juventus itu mendapat hukuman selama 7 bulan yang lebih ringan dari eks Milan tersebut.

Sebelum mereka, Ivan Toney juga telah mendapatkan sanksi pada bulan Mei lalu dengan kasus yang serupa.

Striker Brentford itu hanya dijatuhi hukuman selama 8 bulan dan kembali berlatih setelah menjalani hukuman 4 bulan.

Toney mendapatkan denda 50 ribu pounds setelah didakwa melanggar 232 aturan dari FA.

Sebagai bagian dari hukumannya, ia tidak dapat berlatih bersama tim selama paruh pertama masa hukuman.

Namun, ia berlatih dan bekerja keras secara individu menjelang jadwalnya kembali bermain.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Mail Online

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X