Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Kandang Kita, Erick Thohir Sangat Terbuka Jika Timnas Palestina Mau Bermain di Indonesia

By cherlie ferisna febrianti - Sabtu, 4 November 2023 | 23:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan keterangan kepada awak media di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Sabtu (28/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat memberikan keterangan kepada awak media di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Sabtu (28/10/2023).

BOLASPORT.COM - Sebagai bentuk komitmen dan solidaritas penuh di dunia sepak bola, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dukung penuh apabila Palestina mau berkandang di Indonesia.

Seperti diketahui, saat ini konflik dan isu kemanusiaan yang terjadi di Palestina semakin menjadi-jadi.

Serangan demi serangan terus dilancarkan Israel ke tanah Palestina.

Akibat chaos-nya keadaan ini, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pun menawarkan bantuan.

Setelah beberapa negara termasuk Malaysia menawarkan bantuan, federasi sepak bola Indonesia pun lakukan hal yang sama.

Erick Thohir secara tegas mengatakan ia dan pihaknya secara terbuka kepada federasi sepak bola Palestina sangat dipersilakan untuk berlaga di Indonesia.

Tak hanya untuk berlaga satu atau dua kali, Erick juga menuturkan tawaran ini sekaligus digunakan sebagai kandang mereka. 

Baca Juga: BREAKING NEWS - Erick Thohir Pastikan Proses Naturalisasi Naturalisasi Justin Hubner Dilanjutkan, Segera Diambil Sumpah

"Kami menawarkan Indonesia sebagai kandang bagi Palestina saat mereka memainkan laga kandang Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia bulan ini."

"Kandang kami kandang Palestina juga," kata Erick dilansir dari laman resmi PSSI.

Tawaran tersebut disambut dengan haru bahagia oleh federasi sepak bola Palestina. 

Mengingat banyaknya negara yang mendukung timnas Palestina untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 nanti.

Selaku Wakil Federasi Sepakbola Palestina, Susan Shalabi mengapresiasi komitmen dan dukungan PSSI tersebut.

Hal tersebut diungkap oleh Sekjen PSSI Yunus Nusi, Sabtu (4/11/2023).

Yunus mengatakan Susan memberikan balasan tersebut melalui pesan elektronik langsung ke PSSI.

Yang mana besamaan dengan tawaran tersebut, Yunus mewakili Ketum PSSI Erick Thohir juga turut menyampaikan belasungkawa terdalam terhadap apa yang tengah dialami Palestina.

Baca Juga: Dirugikan, Dewa United FC Minta PSSI Berhentikan Tiga Wasit yang Bermasalah

Adapun isi pesan elektronik PSSI kepada Federasi Sepak Bola Palestina adalah sebagai berikut.

"Sehubungan dengan hal yang terjadi di Palestina saat ini, kami dengan rendah hati menawarkan tim Palestina untuk bertanding melawan Australia pada tanggal 21 November di Indonesia untuk Penyisihan Kualifikasi Bersama Putaran 2."

"Bapak Erick Thohir, Presiden Federasi, akan memfasilitasi tim Palestina dibidang akomodasi, transportasi darat dan juga stadion untuk pertandingan tersebut dengan biaya sendiri," kata Yunus dalam suratnya. 

Menanggapi tawaran tersebut, Susan sangat mengapresiasi belasungkawa yang diberikan PSSI ini.

Menurutnya dukungan seperti inilah yang akan sangat berarti bagi rakyat Palestina selama menghadapi masa-masa sulit.

Membalas melalui media yang sama, Susan mengaku terharu akan kemurahan hati Indonesia telah memberikan kandangnya untuk timnas Palestina.

"Presiden Anda, Bapak Erick Thohir, sungguh telah menunjukkan kehebatannya, solidaritas dan kemurahan hati dengan menawarkan akomodasi, transportasi darat, bahkan stadion untuk pertandingan dengan biaya sendiri."

"Sikap ini menunjukkan semangat persatuan dan dukungan Indonesia terhadap Palestina," kata Susan.

Baca Juga: Selebrasi Emosional Gelandang Palestina yang Bawa Bali United Menang, Nestapa Negerinya Diserang Israel, Kirim Pesan Damai

Namun karena faktor jarak, timnas Palestina telah memilih Kuwait sebagai venue pertandingan melawan Australia pada Selasa (21/11/2023) mendatang.

"Tolong kirimkan ucapan terima kasih dan terima kasih kami kepada Presiden Thohir atas kebaikannya," ungkap Susan.

"Pelatih kepala dan direktur teknis memilih Kuwait karena kedekatannya."

"Kami mengucapkan terima kasih dengan sepenuh hati atas tawaran baik Anda dan menantikan kelanjutan kerja sama antar asosiasi kami," tutupnya.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : PSSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X