Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bima Sakti Ungkap Alasan Tidak Mainkan Amar Rayhan Brkic di Laga Timnas U-17 Indonesia Vs Ekuador

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 10 November 2023 | 22:09 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Bosnia, Amar Rayhan Brkic yang memastikan timnas U-17 Indonesia siap tempur menghadapi Piala Dunia U-17 2023.
Dok. PSSI
Pemain keturunan Indonesia-Bosnia, Amar Rayhan Brkic yang memastikan timnas U-17 Indonesia siap tempur menghadapi Piala Dunia U-17 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, akhirnya mengungkapkan tidak memainkan Amar Rayhan Brkic dalam pertandingan melawan Ekuador.

Duel tersebut merupakan pertandingan pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023). 

Kata Bima Sakti, Amar Rayhan Brkic absen karena sakit.

Sebelum pertandingan, pemain keturunan Jerman-Indonesia itu sakit diare.

Kondisinya tidak memungkinkan bagi Bima Sakti untuk memainkan Amar Rayhan Brkic.

Amar Rayhan Brkic pun hanya duduk di bangku cadangan untuk melihat rekan-rekannya bertanding melawan Ekuador.

"Untuk Amar, dia kemarin sakit diare selama dua hari dan selama itu dia tidak ikut latihan bersama kami," kata Bima Sakti kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: Opening Ceremony Piala Dunia U-17 2023 Tuai Pujian dari Penonton di Stadion Gelora Bung Tomo

"Jadi tidak mungkin bagi kami memaksakan dia untuk bermain."

"Kami hanya takut kondisinya itu bisa lebih memburuk baginya," lanjutnya.

Kata Bima Sakti, Amar Rayhan Brkic masih beradaptasi dengan suasana di Indonesia.

Maklum, pemain berusia 17 tahun itu datang dari Jerman dan belum pernah ke Indonesia.

Sakit diare ini sebelumnya juga pernah dirasakan oleh Welber Jardim.

Saat tiba di Indonesia, pemain berdarah Brasil itu juga sempat merasakan diare.

Sehingga kondisinya lemas dan tidak bisa ikut berlatih bersama timnas U-17 Indonesia.

Baca Juga: Kata Bima Sakti dan Kapten Timnas U-17 Indonesia Usai Sukses Tahan Imbang Ekuador, Berat Banget Lawan Mereka

Perlahan-lahan Welber Jardim pun sudah terbiasa dengan suasana di Indonesia.

"Nah, Amar ini kan dari luar negeri ya dan ini sama seperti Welber Jardim dulu pertama kali datang ke Indonesia."

"Termasuk juga coach Frank Wormuth."

"Ya memang kalau dari luar negeri itu butuh adaptasi di sini," kata Bima Sakti.

Bima Sakti berharap kondisi Amar Rayhan Brkic bisa cepat membaik.

Sebab, Amar Rayhan Brkic direncanakan akan bertanding membela timnas U-17 Indonesia melawan Panama.

Adapun duel timnas U-17 Indonesia Vs Panama digelar di Stadion GBT pada Senin (13/11/2023).

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023C- Bukan Inggris, Timnas U-17 Brasil Sebut Iran sebagai Lawan Terberat di Grup C

Timnas U-17 Indonesia wajib meraih kemenangan atas Panama apabila ingin mempunyai peluang lolos ke babak 16 besar.

"Ya semoga Amar bisa lebih baik lagi nanti persiapannya melawan Panama," ucap Bima Sakti.

Sementara itu, timnas U-17 Indonesia sukses menahan imbang Ekuador dengan skor 1-1.

Gol timnas U-17 Indonesia dicetak oleh Arkhan Kaka pada menit ke-22 dan dibalas lewat tandukan Obando Ayovi pada menit ke-28.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X