Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Dunia U-17 2023 - Nilai Iran Jadi Tim Terberat, Timnas U-17 Brasil Akui Kantongi Kelemahan Lawan dan Siap Menang

By Wila Wildayanti - Jumat, 10 November 2023 | 22:45 WIB
Pelatih timnas U-17 Brasil Phelipe Leal saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (10/11/2023).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Brasil Phelipe Leal saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (10/11/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Brasil Phelipe Leal mengakui bahwa Iran akan menjadi lawan terberat di Grup C Piala Dunia u-17 2023. Namun, mereka tak gentar karena sudah kantongi kelemahannya.

Timnas U-17 Brasil dipastikan bakal menghadapi Iran sebagai laga perdana di Piala Dunia U-17 2023.

Duel timnas U-17 Brasil vs timnas U-17 Iran ini bakal berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (11/11/2023).

Dalam ajang ini sebenarnya timnas U-17 Brasil menjadi salah satu tim yang paling diunggulkan.

Baca Juga: Opening Ceremony Piala Dunia U-17 2023 Tuai Pujian dari Penonton di Stadion Gelora Bung Tomo

Bagaimana tidak? Mereka tampil dengan status juara bertahan di ajang dua tahunan ini.

Namun, meski jadi tim juara bertahan, tim berjulukan Selecao enggan menganggap lawan-lawannya mudah.

Sang pelatih Phelipe Leal bahkan mengakui laga perdana mereka tak akan berlangsung dengan mudah.

Phelipe bahkan mengakui bahwa Iran akan menjadi lawan berat untuk timnas U-17 Brasil di Piala Dunia U-17 2023.

Padahal dalam Grup C ini, timnas U-17 Brasil bergabung dalam Grup C bersama Inggris, Iran, dan Kaledonia Baru.

Iran diakui sebagai lawan lawan terberat buat timnas U-17 Brasil.

Baca Juga: Top Skor Piala Dunia U-17 2023 - Arkhan Kaka Selevel Bocah Ajaib Barcelona, Mamadou Doumbia Kuasai Puncak Usai Cetak Hattrick

Sebab ini akan menjadi ujian pertama timnas U-17 Brasil.

Iran tak hanya menjadi ujian secara taktik saja, tetapi juga bisa dapat tekanan psikologi pemain.

“Menurut saya, Iran yang berat karena itu adalah pertandingan perdana, ada faktor psikologis juga,” ujar Phelipe Leal kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Madya, Senayan, Jumat (10/11/2023).

Meski Phelipe menekankan bahwa ia tak ingin mengecilkan negara lain.

Namun, menurutnya saat ini memang Iran adalah lawan yang berat dan tak mudah bagi tim asuhannya.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Bandung Sama seperti Jepang, 1 Hal Dikeluhkan Pelatih Samurai Biru

“Tanpa mengecilkan negara-negara yang lain seperti Kaledonia Baru dan Inggris,” ucap Phelipe

“Tapi kita memang persiapkan untuk lawan Iran dulu dan mudah-mudahan kita akan bisa tampil baik di pertandingan pertama dan pertandingan-pertandingan berikutnya,” lanjutnya.

Untuk itu, agar bisa menaklukan Iran dan meraih kemenangan.

Phelipe Leal mengaku bahwa pihaknya sudah menganalisis kekuatan dan kelemahan Iran.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023C- Bukan Inggris, Timnas U-17 Brasil Sebut Iran sebagai Lawan Terberat di Grup C 

Oleh karena itu, ia memastikan Brasil bakal tampil maksimal dan memberikan yang terbaik.

Iran itu punya tim yang cukup kuat secara fisik, kita sudah analisis juga permainan Iran,” kata Phelipe.

“Pemain-pemain lain juga kan sudah paham karena kita sama-sama melihat analisis video-videonya.”

“Ya mudah-mudahan kita bisa atasi kelebihannya dan memaksimalkan kelemahan yang mereka punya untuk kita bisa dapat hasil positif,” tuturnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X