Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Dunia U-17 2023 - Tangisan Wonderkid Liverpool Usai Gagal Bawa Amerika Serikat Tundukkan Jerman

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 21 November 2023 | 22:30 WIB
Tangisan pemain belakang Timnas U-17 Amerika Serikat, Finn Jeltsch usai kalah dari Jerman pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023)
LOC WCU17/SBN
Tangisan pemain belakang Timnas U-17 Amerika Serikat, Finn Jeltsch usai kalah dari Jerman pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023)

BOLASPORT.COM - Wonderkid Liverpool, Keyrol Figueroa tak bisa menahan kesedihannya usai kalah dari Jerman pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

Jerman sukses melaju ke babak perempat final usai melewati drama lima gol atas Amerika Serikat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023) sore WIB.

Jerman sebenarnya mampu unggul 2-1 lewat gol dari Charles Herrmann (14') dan Max Moerstedt (34').

Amerika Serikat sukses membukukan gol penyama lewat aksi dari David Vazquez pada menit ke-80.

Sepakan pemain pengganti yaitu Bilal Yalcinkaya pada menit ke-87 memastikan satu tiket Jerman ke babak perempat final.

Usai kekalahan tersebut, skuad Amerika Serikat langsung shock dan meluapkan kesedihan di lapangan.

Saat awak media diberikan kesempatan untuk mewawancarai para pemain dan pelatih di mixed zone, tampak para skuad Amerika Serikat menangis saat berjalan menuju ruang ganti.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Saling Berbalas Gol, Timnas U-17 Jerman Tumbangkan Amerika Serikat dan Lolos ke Perempat Final

Salah satu yang mau untuk angkat bicara kepada awak media adalah bintang Amerika Serikat yang tampil untuk klub Liverpool, Keyrol Figueroa.

Keyrol Figueroa pun tak kuasa menahan tangis saat diwawancarai oleh redaksi BolaSport.com usai pertandingan.

Menurutnya, kekalahan di menit-menit akhir sangat menyakitkan untuk dirinya dan rekan-rekan di skuad Timnas U-17 Amerika Serikat.

"Ya sejujurnya, kita telah berjuang sangat keras," ujar Keyrol kepada BolaSport.com usai laga sambil mengelap air mata dengan rompi yang dikenakannya.

"Saya adalah bagian dari mereka."

"Kita semua kecewa dengan hasil ini."

"Dan hasil ini, saya sungguh kesal," lanjutnya.

Menurutnya, Amerika Serikat harusnya bisa mendapatkan hasil lebih baik.

"Pertandingan tadi kadang-kadang saya berpikir bahwa kita bisa berakhir lebih baik,"

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Jerman Girang dengan Cuaca Bandung, Siap Libas Amerika Serikat

Wonderkid Liverpool FC yang tampil di Timnas U-17 Amerika Serikat, Keyrol Figueroa saat menghadapi Jerman di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023)
LOC WCU17/SBN
Wonderkid Liverpool FC yang tampil di Timnas U-17 Amerika Serikat, Keyrol Figueroa saat menghadapi Jerman di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (21/11/2023)

"Aku tidak tahu, saya tidak berpikir kami kalah dengan hasil seperti ini," ujar Keyrol.

"Tetapi pada saat yang sama, saya pikir kami telah melakukan yang terbaik."

"Kami berjuang dengan cara terbaik."

"Saya bangga dengan kawan-kawan saya disini."

"Saya hanya ingin, saya hanya ingin berterima kasih atas dukungannya," tutup Keyrol Figueroa.

Usai laga ini, Jerman bakal menghadapi Spanyol pada babak perempat final Piala Dunia U-17 2023.

Laga tersebut bakal dilangsungkan pada 24 November 2023 di Jakarta International Stadium.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X