Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Korban Disalip Atletico Madrid, Mason Greenwood Cetak Gol Super

By Beri Bagja - Minggu, 26 November 2023 | 05:52 WIB
Joao Felix dan Robert Lewandowski dalam momen perebutan bola saat Barcelona bertamu ke markas Rayo Vallecano pada lanjutan Liga Spanyol (25/11/2023).
OSCAR DEL POZO/AFP
Joao Felix dan Robert Lewandowski dalam momen perebutan bola saat Barcelona bertamu ke markas Rayo Vallecano pada lanjutan Liga Spanyol (25/11/2023).

BOLASPORT.COM - Barcelona disalip Atletico Madrid akibat nyaris kalah di Vallecano dan sang rival menang tipis atas Mallorca, sedangkan Mason Greenwood cetak gol super di Getafe.

Rangkaian pekan ke-14 Liga Spanyol mementaskan 4 pertandingan pada Sabtu (25/11/2023) waktu setempat.

Sorotan agendanya adalah momen Barcelona disalip oleh Atletico Madrid karena meraih hasil kontradiktif.

Barca tampil lebih dulu dengan bertamu ke Rayo Vallecano.

Pasukan Xavi Hernandez ditahan tuan rumah 1-1.

Barcelona bahkan nyaris kalah andai tak "dibantu" pemain lawan 8 menit jelang akhir waktu normal.

Adalah Florian Lejeune yang memberikan bingkisan 1 poin bagi tamu ketika sodokan kakinya di atas kepala Robert Lewandowski menyebabkan aksi bunuh diri.

Sebelumnya, Barca tertinggal di babak pertama akibat gol Unai Lopez.

Hasil ini menegaskan Vallecano sebagai musuh berat bagi Barcelona beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - AC Milan Digeser Napoli 2 Jam Saja, Filippo Inzaghi dan Walter Mazzarri Ukir Kemenangan Perdana

Mereka tak pernah menang atas tim asal Madrid itu dalam 5 pertemuan terakhir (3 kalah, 2 seri).

Barca juga cuma menambah perolehannya satu keping di klasemen menjadi 31 poin.

Awalnya, raihan tersebut membuat posisi Barcelona paten di tiga besar.

Namun, armada Xavi beberapa jam kemudian tersalip Atletico Madrid, yang menang tipis 1-0 atas Real Mallorca.

Penentu tripoin Atletico di markasnya ialah Antoine Griezmann, yang mengukir gol ke-170 bagi Los Rojiblancos.

Ia menanduk masuk umpan sempurna dari Mario Hermoso guna menyalip Barcelona di tabel.

Griezmann juga menggenapkan catatannya menjadi 170 gol, terbanyak kedua dalam sejarah klub.

Rekornya cuma terpaut dua butir dari raja gol sepanjang masa Atletico, Luis Aragones.

Atletico sama-sama mengantongi 31 poin, tapi unggul dalam selisih gol atas Barca.

Kini mereka harus mengejar Real Madrid (32 poin) dan Girona (34) yang baru akan melakoni pertandingan pekan ini pada Minggu dan Senin.

Di partai lain, Mason Greenwood kembali unjuk gigi bersama Getafe.

Pemain pinjaman dari Manchester United mencetak gol super yang membuka kemenangan tim atas Almeria.

Greenwood melesakkan bola dengan kaki kiri melaui tembakan roket dari luar kotak penalti.

Kini dia membukukan 4 gol dan 3 assist dalam 11 penampilan lintas kompetisi sejak disekolahkan Man United ke Getafe.

Hasil Liga Spanyol, Jumat-Sabtu

Alaves 3-1 Granada (Raul Torrente 11'-b.d., Abde Rebbach 38', Samu Omorodion 55'; Myrto Uzuni 86'-pen.)

Vallecano 1-1 Barcelona (Unai Lopez 39'; Florian Lejeune 82'-b.d.)

Valencia 0-0 Celta

Getafe 2-1 Almeria (Mason Greenwood 33', Borja 43'; Largie Ramazanie 7')

Atletico Madrid 1-0 Mallorca (Antoine Griezmann 64')

Klasemen Liga Spanyol

Standings provided by Sofascore


Editor : Beri Bagja
Sumber : Opta, Sofascore.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X