Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Champions - Onana Kikuk Hadapi Perekik Galatasaray, Man United Dipaksa Seri 3-3

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 30 November 2023 | 02:41 WIB
Man United gagal memanfaatkan keunggulan 2 gol di babak pertama saat melawan Galatasaray pada gameweek ke-5 Liga Champions 2023-2024.
YASIN AKGUL
Man United gagal memanfaatkan keunggulan 2 gol di babak pertama saat melawan Galatasaray pada gameweek ke-5 Liga Champions 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Diwarnai kekikukan Andre Onana merespons tendangan bebas Galatasaray, Man United dipaksa menyudahi laga dengan hasil seri 3-3.

Man United bertandang ke markas Galatasaray, Stadion Ali Sami Yen Spor Kompleksi, Rabu (29/11/2023) atau Kamis dini hari WIB pada matchday kelima Liga Champions 2023-2024.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Man United jika ingin berkiprah banyak di Liga Champions musim ini.

Begitu juga dengan Galatasaray yang membidik angka penuh demi menghidupkan peluang lolos ke babak 16 besar.

Man United membuang kesempatan untuk memetik kemenangan atas Galatasaray setelah menyudahi pertandingan dengan skor seri 3-3.

Padahal Man United sempat unggul 2 gol tanpa balas di babak pertama atas Galatasaray.

Hasil seri ini membuat tim tuan rumah untuk sementara berada di peringkat kedua, sedangkan Man United tetap berada di posisi juru kunci Grup A.

Baca Juga: Dianggap Perburuk Citra Garnacho ke Messi, Legenda Man United Kena Semprot

Jalannya Pertandingan

Mengenakan seragam tandang putih-putih, Man United mengusung skema permainan 4-2-3-1.

Namun, tim tamu mendapatkan intimidasi dan tekanan hebat dari pendukung tuan rumah dengan siulan dan ejekan sejak menit pertama.

Adapun Man United tampil di bawah tekanan dalam lima menit pertama.

Tuan rumah bahkan sudah mengancam pada menit ke-3 melalui sepakan jarak jauh dari Dries Mertens.

Beruntung bagi Man United gawang mereka masih aman lantaran Andre Onana dengan sigap menangkap bola dari sepakan jarak jauh Mertens.

Namun, justru Man United yang mampu membuka keunggulan lebih dulu saat laga memasuki menit ke-11 berkat gol Alejandro Garnacho.

Memanfaatkan sodoran umpan pendek dari Bruno Fernandes di dalam kotak penalti, Garnacho sempat mengontrol bola dengan kaki kanannya sebelum melepaskan sepakan keras via kaki kirinya.

Sepakan kencang junior Messi itu menembus jala gawang Galatasaray yang dikawal oleh Fernando Muslera. Man United unggul 1-0.

Usai mencetak gol, Garnacho kembali berselebrasi menirukan Ronaldo dengan gaya "calma, calma, calma" ke arah suporter tuan rumah.

Selebrasi itu terkenal saat Ronaldo memperkuat Real Madrid melawan Barcelona dalam partai el clasico.

Baca Juga: Porto bak Kerikil, Barcelona Kapok Ketemu Lagi di Liga Champions Musim Ini

Bagi Garnacho, gol tersebut menjadi yang kedua dalam sepekan ini setelah membukukan gol salto ke gawang Everton di Liga Inggris akhir pekan lalu.

Setelah gol Garnacho tercipta, Galatasaray nyaris saja menyamakan skor jika saja pada menit ke-15 melalui tandukan Lucas Torreira yang berhasil diselamatkan oleh Onana.

Kemelut pun terjadi setelahnya lantaran adanya potensi handball dari Scott McTominay yang memblok sepakan Tanguy Ndombele.

Para pemain tuan rumah melancarkan protes keras dan meminta penalti.

Namun, wasit Jose Sanchez tidak memberikan hadiah penalti untuk Galatasaray usai dilakukan pengecekan via VAR.

Keasyikan menyerang membuat Galatasaray lengah dengan lahirnya gol kedua Man United yang dicetak oleh Bruno Fernandes pada menit ke-18.

Umpan kunci dari Luke Shaw tak disia-siakan oleh Fernandes yang dengan segera mencoba melakukan solo run.

Tiba di depan kotak penalti, Fernandes melepaskan tendangan keras yang menggetarkan gawang Galatasaray untuk kedua kalinya. Man United memimpin 2-0.

Gol kedua dari Fernandes semakin meningkatkan intensitas serangan dari Galatasaray untuk mencetak gol.

Upaya mereka untuk menipiskan jarak menjadi 1-2 terealisasi berkat gol tendangan bebas dari Hakim Ziyech pada menit ke-29.

Lesakan perekik dari Ziyech sempat memantul tanah yang mengecoh Onana sehingga bola melesat mulus ke gawang Man United.

Baca Juga: Dikutuk Tiang, Joao Felix Masih Gagal Jadi Raja Baru di Barcelona

Dua menit sebelum jeda, Galatasaray sejatinya berhasil menyamakan kedudukan 2-2 melalui Mauro Icardi.

Namun, gol Icardi dianulir sang pengadil lapangan lantaran lebih dulu terperangkap posisi offside.

Paruh pertama akhirnya ditutup dengan keunggulan tipis 2-1 Man United atas Galatasaray.

Di babak kedua, Galatasaray langsung mengambil inisiatif menyerang selepas turun minum.

Namun, malah Man United yang mampu menjauh dari kejaran Galatasaray dengan lahirnya gol ketiga yang dicetak oleh Scott McTominay pada menit ke-55.

Berawal dari serangan balik, umpan silang mendatar dari Aaron Wan-Bissaka berhasil disambar oleh McTominay dengan kaki kirinya usai lepas dari kawalan bek Galatasaray. Man United memimpin 3-1.

Galatasaray kembali menipiskan defisit gol mereka menjadi 2-3 lagi-lagi via sepakan bebas dari Ziyech yang hadir pada menit ke-62.

Tendangan bebas dari eks pemain Chelsea itu sejatinya sempat ditepis satu tangan oleh Onana, tetapi bola justru meluncur ke arah gawangnya sendiri dan membuahkan gol bagi tim tuan rumah.

Dua peluang emas lantas segera didapatkan oleh Galatasaray setelah itu melalui dua sepakan placing dari Akturkoglu dan Ziyech pada menit ke-64 dan 67', tetapi upaya keduanya masih bisa diantisipasi Onana.

Gol penyeimbang akhirnya tercipta bagi tuan rumah lewat sepakan cantik dari Akturkoglu pada menit ke-71 yang mengubah skor menjadi 3-3.

Memanfaatkan umpan tarik dari Ziyech, Akturkoglu sempat mengontrol dan menggiring bola untuk masuk ke dalam kotak penalti sebelum melepaskan tendangan yang menjebol gawang Man United.

Baca Juga: Krisis Man United Ditertawakan Wartawan, Ten Hag Beri Respons Tak Terduga

Memasuki lima menit terakhir babak kedua, Man United dan Galatasaray saling berbalas peluang mencetak gol.

Diawali dari peluang Wilfried Zaha pada menit ke-84 di dalam kotak penalti yang masih bisa diamankan Onana selang kemudian disusul tendangan roket dari Fernandes yang masih mencium tiang gawang milik Muslera.

Man United sempat nyaris mencetak gol keempat pada menit ke-90 lewat Facundo Pellistri yang memanfaatkan kemelut gawang.

Tidak ada gol tercipta lagi di sisa menit babak kedua, Man United harus puas kehilangan 2 poin di markas Galatasaray setelah mengakhiri laga dengan skor 3-3.

Galatasaray 3-3 Man United (Hakim Ziyech 29', 62', Kerem Akturkoglu 71'; Alejandro Garnacho 11', Bruno Fernandes 18', Scott McTominay 55')

Susunan pemain Galatasaray dan Man United seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:

Galatasaray (4-2-3-1): 1-Fernando Muslera; 93-Sacha Boey, 42-Abdulkerim Bardakci, 23-Kaan Ayhan, 3-Angelino (25-Victor Nelsson 82'); 34-Lucas Torreira, 91-Tanguy Ndombele (27-Sergio Oliveira 60'); 22-Hakim Ziyech (53-Baris Yilmaz 82'), 10-Dries Mertens (7-Kerem Akturkoglu 60'), 14-Wilfried Zaha (8-Kerem Demirbay 88'); 9-Mauro Icardi

Pelatih: Okan Buruk

Man United (4-2-3-1): 24-Andre Onana; 29-Aaron Wan-Bissaka (20-Diogo Dalot 78'), 5-Harry Maguire, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw; 39-Scott McTominay, 4-Sofyan Amrabat (37-Kobbie Mainoo 57'); 21-Antony, 8-Bruno Fernandes, 17-Alejandro Garnacho (28-Facundo Pellistri 78'); 11-Rasmus Hojlund (9-Anthony Martial 58')

Pelatih: Erik ten Hag

Wasit: Jose Sanchez (Spanyol)


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Liga Champions, Sofascore.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X