Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Dunia U-17 2023 - Bikin Dosa di Stadion Manahan, Kiper Argentina Tutup Komentar Instagram

By Ade Jayadireja - Jumat, 1 Desember 2023 | 06:15 WIB
Kiper timnas U-17 Argentina, Jeremias Florentin (nomor 12), saat menghadapi Jerman pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Kiper timnas U-17 Argentina, Jeremias Florentin (nomor 12), saat menghadapi Jerman pada babak Semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (28/11/2023).

BOLASPORT.COM - Kiper timnas U-17 Argentina, Jeremias Florentin, jadi korban perundungan via media sosial selepas kekalahan dari timnas U-17 Jerman.

Pertarungan penuh drama terjdi ketika Argentina dan Jerman bersua di Stadion Manahan dalam semifinal Piala Dunia U-17 2023.

Duel yang berlangsung pada Selasa (28/11/2023) tersebut melahirkan skor 3-3 sampai 90 menit selesai.

Dua gol pertama Jerman tak lepas dari blunder Florentin.

Saat laga berjalan sembilan menit, kiper berusia 17 tahun itu gagal membendung tendangan Paris Brunner di tiang dekat.

Florentin kembali bikin kesalahan pada babak kedua.

Menginjak menit ke-57 atau ketika Argentina memimpin 2-1, dia kurang sempurna sewaktu melepaskan umpan jauh sehingga diintersep oleh Brunner.

Setelah menguasai bola, si penyerang lincah Jerman masuk kotak penalti dan menembak ke pojok kanan atas gawang.

Florentin tidak mampu menghalau sepakan Brunner. Gol!

Akibat bikin 'dosa' di Stadion Manahan, menurut laporan TyC Sport, komentar bernada hujatan membanjiri Instagram Florentin.

"Anda tak bisa seburuk itu," kata salah satu netizen.

"Beban untuk tim," tulis warganet lain.

Tak tahan menerima bully, Florentin menutup kolom komentar di media sosialnya.

Pemain CA Talleres itu tak ikut terlibat dalam adu penalti melawan Jerman.

Florentin digantikan oleh Franco Vilalba pada masa injury time babak kedua.

Pergantian kiper ternyata tak berpengaruh bagi Argentina saat melakoni adu tos-tosan.

Anak-anak muda Tim Tango harus mengakui keunggulan sang lawan dengan skor 2-4.

Franco Mastantuono dan Claudio Echeverri gagal menyumbang angka bagi Argentina dari titik putih.

Sementara itu, Finn Jeltsch menjadi satu-satunya eksekutor Jerman yang tak sanggup nyekor.

Meski hanya mencapai semifinal, Argentina berpeluang untuk membawa oleh-oleh dari Indonesia berupa medali perunggu.

Echeverri dkk akan menghadapi Mali dalam laga perebutan tempat ketiga, Jumat (1/12/2023).

Pelatih timnas U-17 Argentina, Diego Placente, mengungkapkan bahwa psikologis anak-anak asuhnya sudah pulih.

Albiceleste dipastikan memiliki energi lebih banyak untuk partai lawan Mali.

"Saya sangat senang, (mereka) dalam semangat yang baik," ujar Placente.

"Sekarang dengan latihan yang sedikit lebih santai, sehingga mereka masih memiliki energi untuk pertandingan besok."

"Yang penting untuk mendapatkan kemenangan dan finis ketiga," kata sang nakhoda.

Sejak mengikuti Piala Dunia U-17 pada 1985, Argentina tiga kali menyabet predikat tempat ketiga.

Mereka meraihnya dalam edisi 1991, 1995, dan 2003.

Argentina juga pernah dua kali menelan kekalahan saat menjalani duel perebutan tempat ketiga (2001 dan 2013).


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : TyC Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X