Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

ONE 165 - Pertarungan Super buat Rodtang Jitmuangnon di Jepang

By BolaSport - Jumat, 1 Desember 2023 | 08:15 WIB
Duel Rodtang Jitmuangnon vs Takeru Segawa akan digelar ONE Championship di ONE 165 pada 28 Januari 2024 di Tokyo, Jepang.
ONE CHAMPIONSHIP
Duel Rodtang Jitmuangnon vs Takeru Segawa akan digelar ONE Championship di ONE 165 pada 28 Januari 2024 di Tokyo, Jepang.

BOLASPORT.COM - Laga super antara dua bintang besar dalam pertarungan striking akan tersaji saat Rodtang Jitmuangnon menghadapi Takeru Segawa dalam partai utama ONE 165 yang menandai kembalinya ONE Championship ke Tokyo, Jepang.

Ajang akbar tersebut akan dihelat di Ariake Arena pada 28 Januari 2024.

Dikenal sebagai raja dan salah satu petarung terhebat Muay Thai saat ini, Rodtang akan menghadapi Segawa dalam laga super kelas terbang kickboxing.

Selain itu, mantan juara kelas ringan ONE Championship, Shinya Aoki, akan melawan Sage Northcutt dalam ajang yang sama.

Berita besar tersebut diumumkan oleh Chairman dan CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong, dalam konferensi pers yang bertempat di Tokyo, Jepang, Kamis (30/11/2023).

Laga antara Rodtang dan Segawa telah menjadi impian sejak lama bagi para penggemar olahraga tarung.

Sebagai jagoan dengan 16 laga di ONE Championship, Rodtang menegaskan posisinya sebagai predator utama di puncak rantai makanan Muay Thai.

Jagoan berjulukan The Iron Man sukses mempertahankan gelar juara miliknya lima kali sejak merebut sabuk pada Agustus 2019.

Namun, dia harus menelan kekalahan pertamanya di disiplin striking usai kalah tipis dari kawan baiknya, Superlek Kiatmoo9, dalam duel tiga ronde pada September lalu.

Sementara itu, Takeru Segawa telah lama dianggap sebagai salah satu kickboxer pound-for-pound terbaik dunia.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X