Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Final Piala Dunia U-17 2023 - Menang Adu Penalti atas Prancis, Timnas Jerman Tamatkan Sepak Bola

By Beri Bagja - Sabtu, 2 Desember 2023 | 21:30 WIB
Timnas Jerman kalahkan Prancis pada final Piala Dunia U-17 2023. Die Mannschaft sukses menamatkan sepak bola dengan meraih gelar Weltmeister atau juara dunia di semua level!
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Timnas Jerman kalahkan Prancis pada final Piala Dunia U-17 2023. Die Mannschaft sukses menamatkan sepak bola dengan meraih gelar Weltmeister atau juara dunia di semua level!

BOLASPORT.COM - Timnas Jerman kalahkan Prancis pada final Piala Dunia U-17 2023. Die Mannschaft sukses menamatkan sepak bola dengan meraih gelar Weltmeister atau juara dunia di semua level!

Timnas Jerman menjuarai Piala Dunia U-17 2023 setelah menumbangkan timnas Prancis di Stadion Manahan, Solo.

Pada laga final, Sabtu (2/12/2023), Panser Kecil menang dramatis melalui adu penalti.

Adu algojo ditempuh setelah mereka bermain imbang 2-2 pada masa normal dan 10 menit tambahan waktu.

Pasukan racikan Christian Wueck memimpin duluan lewat gol tendangan penalti Paris Brunner di babak pertama (29').

Seusai jeda, sepakan jarak dekat Noah Darvich memperlebar margin menjadi 2-0 (51').

Timnas Prancis hanya butuh dua menit guna mencetak gol pertamanya.

Saimon Bouabre membikin selisih jadi lebih tipis 1-2 (53').

Les Bleuets memiliki peluang lebih besar menyamakan skor ketika Timnas U-17 Jerman kehilangan satu pemain akibat kartu merah.

Gelandang jangkar Winners Osawe melakukan pelanggaran fatal yang membuat dirinya diusir wasit (69').

Die Junioren-Mannschaft terpaksa bertahan sekuat mungkin dari berondongan serangan Prancis.

Pertahanan mereka pun bobol kembali oleh sepakan Mathias Amougou lima menit jelang waktu normal berakhir (85').

Dalam sisa laga, tiada tambahan gol meski Prancis unggul jumlah pemain.

Berlanjut ke adu penalti, Noah Darvich dkk pun memamerkan mentalitas baja yang selama ini menjadi tradisi Jerman di turnamen besar.

Die Junioren-Mannschaft pun akhirnya mengalahkan sang rival di babak ini dengan skor 4-3.

Baca Juga: Hasil Final Piala Dunia U-17 - Ulangi Final Piala Eropa, Jerman Kembali Pecundangi Prancis dan Juara via Adu Penalti

Hasil yang diperoleh skuad junior mereka di Indonesia 2023 membuat timnas Jerman berhasil menamatkan sepak bola.

Negaranya Franz Beckenbauer itu meraih trofi pertamanya di Piala Dunia U-17.

Sebelumnya, pencapaian tertinggi Jerman di kategori ini adalah runner-up pada edisi pertama di China 1985.

Adapun di kancah senior, Die Mannschaft merupakan salah satu tim tersukses di Piala Dunia.

Koleksi gelar mereka sebanyak 4 trofi cuma kalah dari Brasil dan setara dengan Italia.

Timnas Jerman menjadi kampiun pada 1954, 1974, 1990, dan 2014.

Turun ke level Piala Dunia U-20, Jerman memiliki satu gelar yang diraih pada 1981.

Kala itu Jerman menggilas Qatar 4-0 di partai puncak.

Kejayaan mereka bahkan merambah ke sepak bola level senior di sektor putri.

Jerman menyabet medali emas Piala Dunia Wanita sebanyak dua kali.

Mereka meraihnya pada kejuaraan edisi 2003 dan 2007.

Penantian jadi Weltmeister di level U-17 pun tuntas dan paripurna dengan kemenangan sensasional di Indonesia.


Editor : Beri Bagja
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X