Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dipermak Tim Sekelas Bournemouth, Bukti Man United Era Ten Hag Tak Punya Identitas

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 10 Desember 2023 | 20:45 WIB
Old Trafford diobok-obok Bournemouth dan membuat Manchester United kalah terbantai dengan skor telak 0-3 pada pekan ke-16 Liga Inggris 2023-2024.
OLI SCARFF
Old Trafford diobok-obok Bournemouth dan membuat Manchester United kalah terbantai dengan skor telak 0-3 pada pekan ke-16 Liga Inggris 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Dipermak dengan skor mencolok oleh tim sekelas Bournemouth, membuktikan Man United era Erik ten Hag tidak memiliki identitas.

Klaim itu dilontarkan oleh eks pemain Man United, Michael Owen.

Michael Owen begitu kecewa dengan penampilan Man United di bawah arahan Erik ten Hag selepas laga melawan Bournemouth.

Dalam laga pekan ke-16 Liga Inggris 2023-2024 yang berlangsung di Old Trafford, Sabtu (9/12/2023) malam WIB tersebut, di luar dugaan Man United dibantai oleh Bournemouth.

Padahal secara peringkat dan materi pemain The Cherries begitu jauh dari Setan Merah.

Namun, pasukan Andoni Iraola malah mampu mempermalukan Man United yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri.

Tanpa pandang bulu Bournemouth berhasil mempermak Man United dengan skor telak 3-0.

Baca Juga: Tembus Penampilan ke-1200, Cristiano Ronaldo Kirim Pesan Kuat ke Penggemar

Gol-gol kemenangan Bournemouth masing-masing dicetak oleh Dominic Solanke (menit ke-5), Philip Billing (68'), dan Marcos Senesi (73').

Kekalahan telak tersebut begitu menyesakkan bagi Man United selain tampil di Old Trafford.

Pasalnya, beberapa jam sebelum laga bertanding, Man United menggondol tiga penghargaan bulan November dari Liga Inggris.

Harry Maguire dinobatkan sebagai pemain terbaik, lalu Erik ten Hag sebagai pelatih terbaik, kemudian Alejandro Garnacho terpilih untuk kategori gol terbaik di bulan November 2023.

Penghargaan itu lantas tak ada artinya dengan hasil buruk yang menimpa Man United tersebut.

Oleh karena itu, Owen tanpa ragu mengatakan bekas klubnya tidak memiliki identitas bersama Ten Hag.

Tidak hanya itu, eks penyerang asal Inggris tersebut juga menilai pelatih asal Belanda tersebut tidak memiliki masa depan bersama Setan Merah.

Baca Juga: Man United Terbantai, Erik ten Hag Malah Cosplay Jadi Patung

 

Erik ten Hag kecewa Manchester United dikalahkan Bournemouth pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.
OLI SCARFF / AFP
Erik ten Hag kecewa Manchester United dikalahkan Bournemouth pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

"Tidak ada identitas apa pun di tim ini," ucap Owen, dikutip BolaSport.com dari Utd District.

"Saya tidak tahu apa yang mereka coba lakukan, serangan balik, penguasaan bola? Saya tidak tahu apa itu."

"Saya sama sekali tidak yakin dengan tim Man United ini, dan saya sudah tidak yakin selama bertahun-tahun."

"Saya tidak bisa melihat Ten Hag menjadi masa depan Manchester United."

"Dia sudah cukup lama untuk memiliki identitas yang jelas tentang bagaimana mereka akan bermain dan masih banyak pemain yang campur aduk," imbuhnya.

Akibat kekalahan dari Bournemouth laju Man United harus tertahan di klasemen sementara Liga Inggris.

Hasil minor di Old Trafford tersebut juga terbilang miris lantaran pada pekan sebelumnya mereka mampu menundukkan Chelsea 2-1.

Di sisi lain, nasib Erik ten Hag juga dipertaruhkan dari balik kursi pelatih Setan Merah menyusul kekalahan memalukan dari The Cherries.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com, Utd District

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X