Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Leonardo Medina Ikhlas Didepak dari Kursi Pelatih Persis Solo

By Arif Setiawan - Minggu, 10 Desember 2023 | 21:45 WIB
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina Arellano, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 14 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina Arellano, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 14 Januari 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, mengaku menyerahkan masa depannya ke pihak manajemen.

Hal tersebut diungkapkan Leonardo Medina tepat setelah laga Persis vs Arema FC.

Sebagai informasi, duel ini terjadi di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (9/12/2023).

Terkait hasil, Persis harus menelan kekalahan dengan skor 1-3.

Hal ini sekaligus memperpanjang puasa kemenangan Jaimerson dkk menjadi tiga laga.

Tak sampai di situ, Persis juga harus berada di ambang zona degradasi.

Persis sekarang menempati peringkat ke-15 di klasemen Liga 1 2023/2024 dengan raihan 24 poin.

Poin yang ada hanya terpaut tiga angka dari Arema FC yang menempati zona degradasi.

Setelah laga, Leonardo Medina mengungkapkan permohonan maaf kepada suporter dan pemilik Persis.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persik Permalukan Persib di Depan Wasit Jepang, Bojan Hodak Gagal Samai Rekor Luis Milla

Pelatih berusia 53 tahun itu lalu berencana menemui pihak manajemen guna membahan masa depannya sebagai pelatih.

Dalam hal ini, Leonardo Medina menegaskan akan patuh dengan semua keputusan yang ditetapkan.

"Saya harus meminta maaf terhadap seluruh suporter dan para pemilik klub."

"Saya akan berbicara dengan mereka dan mengikuti keputusan yang nantinya akan diambil."

"Karena saya bertanggung jawab sepenuhnya," kata Leonardo Medina.

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina saat jumpa pers setelah laga lawan Persib Bandung pada Selasa (8/8/2023)
Sasongko Dwi Saputro/BOLASPORT.COM
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina saat jumpa pers setelah laga lawan Persib Bandung pada Selasa (8/8/2023)

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persita Tambah Penderitaan Persikabo 1973

Sementara itu, Persis bakal dihadapkan dengan Persebaya pada laga selanjutnya.

Namun Leonardo Medina mengaku tak ingin membahas laga tersebut.

"Saya tidak bisa berbicara tentang laga lawan Persebaya karena harus berbicara terlebih dahulul dengan pemilik Persis."

"Keputusan yang berbicara tentang masa depan saya."

"Dan saya harus menghargai kepuusan yang akan diambil nantinya," tuturnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X