Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bojan Hodak Ingin Putus Rapor Buruk Persib Saat Bertemu Bali United

By cherlie ferisna febrianti - Selasa, 12 Desember 2023 | 20:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (26/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (26/11/2023).

BOLASPORT.COM - Mengusung misi kebangkitan, Persib Bandung akan melawat ke markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin (18/12/2023) malam.

Meneruskan perjuangannya di lanjutan Liga 1 pekan ke-23, Maung Bandung bertekad raih kemenangan ke-11 nya.

Selain misi bangkit dari kekalahan pada pekan ke-22, Persib juga ingin mengakhiri catatan buruk saat bertemu Bali United.

Pasalnya sejak Liga 1 2017 lalu, tim kebanggaan Kota Bandung itu belum pernah mengalahkan Serdadu Tridatu.

Kurang lebih selama enam tahun perjuangan, nyatanya Maung Bandung masih catatkan hasil minor hingga yang terakhir pada pekan keenam Liga 1 musim ini.

Bermain di kandang Persib, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), laga pada Kamis (3/8/2023) lalu berakhir tanpa gol 0-0.

Sementara sebelumnya, sebanyak 10 pertandingan yang telah dijalani, lima laga dimenangkan oleh Elias Dolah dkk.

Sedangkan lima pertandingan lainnya berakhir dengan skor imbang.

Baca Juga: Bos Persib Akhirnya Buka Suara soal Nasib Daisuke Sato dan Tyronne del Pino

Karena hal itulah yang menjadikan lawatan kali ini menjadi tantangan bagi tim asuhan Bojan Hodak.

"Kami juga selalu kesulitan ketika bermain melawan Bali," ungkap Bojan Hodak dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib Bandung.

"Tapi tahun ini kami akan mencoba untuk tampil lebih baik,"tambahnya.

Menjadi laga penutup tahun 2023 akan menjadi motivasi tambahan bagi Marc Klok CS.

Setelah laga ke-22 lalu Maung Bandung takluk 0-2 atas Persik Kediri, tentu kali ini tak ingin telan kekalahan yang sama.

Meski berangan-angan ingin menutup tahun dengan hasil manis, Bojan Hodak menyebut laga melawan Serdadu Tridatu tak akan mudah.

Menurutnya, Bali United merupakan tim yang punya materi pemain bagus dan berpengalaman.

Bahkan secara statistik, tim asal Pulau Dewata ini juga berturut-turut finish dengan hasil memuaskan selama tiga tahun terakhir.

Baca Juga: Ini Pembelaan Bojan Hodak untuk Kekalahan dalam Debut Kevin Rey Mendoza

"Kami akan bersiap untuk menghadapi pertandingan ini," ucap Bojan Hodak.

Sementara itu, pertemuan Persib Bandung Vs Bali United dipastikan menjadi laga seru untuk dinantikan.

Mengingat kedua tim sama-sama berada di posisi papan atas klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Baik Persib Bandung maupun Bali United sama-sama saling menikung posisi runner-up.

Tak hanya terjadi pada musim ini, pasukan Bojan Hodak dan Stefano Cugurra itu juga sama-sama pernah menyandang titel juara.

Di mana Persib menjuarai Liga 1 pada tahun 2014, sementara Bali United bertitel pemenang kompetisi ini di musim 2019 dan 2021.

Lebih dari itu, keduanya juga kerap bersaing dalam perburuan gelar juara, seperti yang terakhir kali mereka lakukan pada Liga 1 musim 2021/2022 lalu.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X