Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sahabat Cristiano Ronaldo Manfaatkan Catatan Bobrok Man United di Liga Champions untuk Serang Ten Hag

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 13 Desember 2023 | 14:45 WIB
Manchester United membuat malu sepak bola Inggris dengan 1 catatan bobrok usai menjadi juru kunci dan tersingkir di Liga Champions 2023-2024.
PETER POWELL
Manchester United membuat malu sepak bola Inggris dengan 1 catatan bobrok usai menjadi juru kunci dan tersingkir di Liga Champions 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Sahabat Cristiano Ronaldo, Piers Morgan, memanfaatkan catatan bobrok Manchester United di Liga Champions untuk menyindir Erik ten Hag.

Manchester United menelan kekalahan dari Bayern Muenchen pada matchday terakhir Grup A Liga Champions 2023-2024 di Old Trafford, Rabu (13/12/2023) dini hari WIB.

Tampil di hadapan puluhan ribu penggemarnya, Man United keok 0-1.

Kedua tim sempat mengalami kesulitan membuka skor hingga harus menunggu sampai babak kedua untuk memecah kebuntuan.

Kingsley Coman menjadi aktor yang memecah kebuntuan Bayern Muenchen pada menit ke-70.

Satu gol Coman sudah cukup untuk membuat The Red Devils angkat koper lebih awal dari Liga Champions musim ini.

Mereka tersingkir karena finis di posisi paling buncit di Grup A.

Dikutip BolaSport.com dari ESPN, kegagalan Manchester United lolos ke babak 16 besar juga diwarnai dengan catatan bobrok.

Bruno Fernandes dkk. mengakhiri perjalanan di fase grup dengan catatan 15 kali kebobolan.

Baca Juga: Liverpool Vs Man United - Setan Merah ke Anfield dengan Kondisi Mengenaskan, Tragedi Pembantaian 0-7 Bisa Kembali Terulang

Jumlah itu lebih banyak dari jumlah gol memasukkan Man United (12 gol).

Catatan kebobolan itu menjadi yang terburuk sepanjang sejarah klub-klub Inggris di fase grup Liga Champions.

Belum pernah ada klub dari Inggris yang gawangnya dibobol hingga angka tersebut sebelum Man United.

Catatan memalukan Man United ini kemudian dimanfaatkan Piers Morgan untuk menyindir Erik ten Hag lewat Twitter (X) pribadinya.

"Selamat kepada Erik Ten Hag karena telah memecahkan rekor, Manchester United menjadi tim Inggris pertama dalam sejarah yang kebobolan 15 gol di babak penyisihan grup Liga Champions," demikian bunyi cuitan tersebut.

Piers Morgan diketahui cukup rajin menyindir Ten Hag usai Man United memutus kontrak kerja Cristiano Ronaldo pada akhir tahun lalu.

Man United memutuskan untuk berpisah dengan CR7 menyusul wawancara kontroversialnya dengan jurnalis asal Inggris itu.

Dalam interviu itu, Ronaldo menyerang sejumlah figur di Manchester United, termasuk Erik ten Hag.

Baca Juga: Masih Absen pada Laga Terakhir Liga Champions, Haaland Baru Bisa Comeback Sabtu Besok

Peraih 5 trofi Ballon d'Or itu mengatakan bahwa juru taktik asal Belanda tersebut yang memaksanya untuk keluar dari Old Trafford.

Hal itu membuat Ronaldo merasa telah dikhianati.

CR7 pun tak lagi menaruh respek terhadap Ten Hag.

Namun, nasib Ten Hag dan Ronaldo kini berbeda 180 derajat.

Di saat Ten Hag terus dihujani kritik karena rentetan hasil negatif MU, Ronaldo justru tampil sangat tajam di sepanjang 2023.

CR7 tercatat mengoleksi 50 gol bersama Al Nassr dan timnas Portugal.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Twitter.com/piersmorgan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X