Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Putuskan untuk Istirahatkan Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari karena Cedera Engkel, Ini Penggantinya

By Metta Rahma Melati - Jumat, 15 Desember 2023 | 15:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, sedang menangkap bola saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, sedang menangkap bola saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya tidak akan diperkuat kiper timnas Indonesia Ernando Ari dalam pertandingan melawan Persikabo 1973.

Persebaya Surabaya akan melawan Persikabo pada Minggu (17/12/2023).

Ernando Ari harus absen pada laga tersebut karena mengalami cedera engkel pada kaki kanannya.

Cedera yang dialami kiper 21 tahun itu didapat saat melawan Persis Solo.

Ia mengalami benturan dengan pemain Persis Solo dan harus ditarik keluar pada menit ke-73.

Andhuka Ramadhani dimasukkan untuk menjaga gawang Persebaya di sisa pertandingan itu.

"Untuk itu, tim medis Persevaya memutuskan untuk mengistirahatkan penjaga gawang timnas Indonesia tersebut," tulis pernyataan Persebaya.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Philippe Troussier Singkirkan Momok Garuda Milik Yokohama FC dari Skuad Vietnam di Piala Asia 2023

Karena Ernando Ari absen pada laga melawan Persikabo, posisi penjaga gawang akan diisi oleh Andhika Ramadhani.

Andhika akan dilapisi oleh kiper ketiga, Lalu Muhammad.

Kedua kiper itu pagi tadi sudah bertolak ke Jakarta bersama 20 pemain lainnya berserta official untuk melawan Persikabo.

Sementara itu, Andhikan pun mengaku siap mengawal gawang tim berjulukan Bajol Ijo.

"Tentunya kita semua selalu siap ya apabila dipercaya untuk main, tetapi saya sendiri harus waspada dengan kekuatan lawan," kata Andhika, dilansir BolaSport.com dari laman Persebaya.

"Apalagi kita akan bermain away, kita semua ingin memutus tren negatif ini," ujarnya.

Kiper yang akrab disapa Dika itu cukup apik dalam mengawal gawang Persebaya.

Baca Juga: Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Irak Panggil Rekan Setim Pemain Manchester United di Timnas Belanda Jelang Piala Asia 2023

Ia ikut mengantarkan Persebaya meraih kemenangan penting di bigmatch, salah satunya melawan Arema FC musim lalu di mana memetik kemenangan dengan skor 3-2.

Musim ini, Dika tampil sebagai starter saat Persebaya mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-1 di Stadion Gelora Bung Tomo.

Sejauh musim ini berjalan, Dika sudah mencatatkan sembilan penampilan dengan 681 menit bermain.

Sementara itu, Persebaya membutuhkan kemenangan untuk mendongkrak posisi di klasemen.

Saat ini Persebaya berada di posisi yang cukup rawan.

Persebaya berada di posisi ke-14 klasemen dengan 25 poin.

Mereka berjarak empat poin dari Arema FC yang berada di posisi 16 klasemen.

Tiga poin dari kandang Persikabo akan membawa Persebaya menjauhi dari kejaran tim-tim yang berada di zona degradasi.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Persebaya.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X