Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Masih Terlalu Jago, Ronaldo Diminta Jadi Pemain Abadi Timnas Portugal

By Sri Mulyati - Rabu, 27 Desember 2023 | 15:30 WIB
Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, diminta menjadi pemain abadi oleh negaranya karena masih terlalu jago.
CARLOS COSTA/AFP
Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, diminta menjadi pemain abadi oleh negaranya karena masih terlalu jago.

BOLASPORT.COM - Tim Nasional Portugal meminta kapten mereka, Cristiano Ronaldo, untuk menjadi pemain abadi mengingat dia masih terlalu jago.

Sepak bola masih perlu menunggu lama untuk melihat tanda-tanda pensiun dari Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo saat ini sudah berusia 38 tahun sehingga publik mulai menerka mengenai rencana pensiun.

Keputusan sang megabintang untuk pindah ke Liga Arab Saudi dan membela Al Nassr dianggap sebagai bagian rencana gantung sepatu.

Liga Arab Saudi masih dipandang remeh dibandingkan dengan kompetisi di Benua Eropa.

Tidak heran jika kepindahan Ronaldo dianggap sebagai salah satu persiapan pensiun.

Akan tetapi, prediksi tersebut terancam melenceng jika melihat performa Ronaldo saat ini.

Pemain berjulukan CR7 tersebut masih menunjukkan ambisi besar di Liga Arab Saudi.

Baca Juga: Sulap Inter Miami Jadi Rasa Argentina, Messi Panggil Mantan Bek Man United

Dia bahkan memimpin daftar top scorer ajang tersebut pada musim 2023-2024 dengan koleksi 19 gol.

Ronaldo jelas tidak akan pensiun saat performanya masih begitu tajam.

Presiden Federasi Sepak Bola Portugal, Fernando Gomes, ikut mengonfirmasi hal ini.

"Saya yakin Ronaldo tidak akan meninggalkan Timnas Portugal selagi saya menjabat," kata Gomes seperti dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia bahkan bisa tetap bermain selama beberapa tahun lagi jika menunjukkan ambisi yang sama," ucap Gomes menambahkan.

Pernyataan Gomes tersebut muncul saat dia mulai membahas masa pensiun sebagai presiden federasi.

Mundurnya Gomes dikhawatirkan bisa memengaruhi kondisi Timnas Portugal.

Baca Juga: Man United Vs Aston Villa - Berkat Ukiran Brace, Alejandro Garnacho Lewati Rekor Pemain Terbaik Dunia 2001

Namun, Ronaldo tidak pernah membuat keputusan berdasarkan nasib orang lain.

Pergantian pengurus di tubuh federasi tidak akan memengaruhi pikiran sang megabintang.

Kondisi ini membuat Timnas Portugal bisa bersikap tenang untuk persiapan Euro 2024.

Ronaldo dipastikan akan masuk ke dalam skuad jika dia tidak dilanda cedera secara tiba-tiba.

Timnas Portugal sempat merasakan kemenangan yang dipersembahkan Ronaldo pada Euro 2016.

Saat ini, Timnas Portugal juga dipenuhi oleh talenta berbakat yang tengah berada dalam usia keemasan.

Kombinasi skuad terkini dan pengalaman Ronaldo bisa menakuti para lawan.

Apalagi, tim asuhan Roberto Martinez tersebut lolos ke Euro 2024 dengan catatan sempurna pada babak kualifikasi.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X