Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Inter Miami Jadi Panti Jompo Barcelona, 2 Rekan Lionel Messi Siap Menyusul

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 28 Desember 2023 | 07:30 WIB
Inter Miami sepertinya akan menjadi panti jomponya Barcelona karena dua rekan Lionel Messi lainnya akan segera menyusul ke Amerika Serikat.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Inter Miami sepertinya akan menjadi panti jomponya Barcelona karena dua rekan Lionel Messi lainnya akan segera menyusul ke Amerika Serikat.

BOLASPORT.COM - Inter Miami sepertinya akan menjadi panti jomponya Barcelona karena dua rekan Lionel Messi yang lain akan segera menyusul ke Amerika Serikat.

Inter Miami menjadi salah satu klub di luar Eropa yang tengah mendapatkan sorotan banyak penikmat sepak bola.

Hal tersebut tentu tidak lepas dari kedatangan megabintang asal Argentina, Lionel Messi.

Messi memutuskan untuk bergabung dengan Inter Miami pada musim panas 2023 setelah kontraknya bersama Paris Saint-Germain habis.

Meski baru bergabung dengan Inter Miami, Messi langsung tampil nyetel.

La Pulga bahkan berhasil membawa The Herons meraih trofi pertama mereka sepanjang sejarah klub.

Messi mengantar Inter Miami menjadi juara Leagues Cup 2023.

Baca Juga: Mantan Pemain Barcelona Kaget, Sepak Bola Jadi Lebih Mudah di Kaki Messi

Kedatangan Messi ke Inter Miami pun langsung mengundang ketertarikan dari para pemain top Eropa lainnya.

Menariknya, para pemain yang datang ke klub yang berbasis di Florida itu adalah alumni Barcelona.

Setelah Messi, ada dua pemain Barcelona yang datang ke Inter Miami, yakni Sergio Busquets dan Jordi Alba.

Busquets dan Alba bahkan ikut menjadi bagian dari skuad The Herons saat berhasil menjuarai Leagues Cup 2023.

Setelah sukses mendatangkan tiga mantan pemain Barcelona, Inter Miami tampaknya makin ketagihan untuk merekrut lainnya.

Pada Desember 2023, Inter Miami kembali merekrut mantan pemain Barcelona, yakni Luis Suarez.

Suarez dipastikan bergabung dengan Inter Miami setelah memutuskan untuk berpisah dari klub Brasil, Gremio.

Baca Juga: Musim Baru Belum Mulai, Messi Bakal 7 Kali Telantarkan Inter Miami

Penyerang asal Uruguay tersebut kembali bereuni dengan Messi dan akan bermain di Major League Soccer (MLS) pada musim mendatang.

Namun, Inter Miami tampaknya masih belum puas untuk merekrut para mantan pemain Barcelona.

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible.com, klub milik David Beckham tersebut siap menjadi panti jompo untuk Barcelona.

Momen kebersamaan Lionel Messi dan Sergi Roberto dalam sebuah laga Barcelona.
TWITTER.COM/ROUTE1FUTBOL
Momen kebersamaan Lionel Messi dan Sergi Roberto dalam sebuah laga Barcelona.

Kabarnya, Inter Miami akan merekrut dua eks anggota skuad Blaugrana lainnya, yakni Sergi Roberto dan Antoine Griezmann.

Saat ini, Roberto dan Griezmann masih merumput di Liga Spanyol.

Roberto masih bermain untuk Barcelona sementara Griezmann kembali membela mantan klubnya, Atletico Madrid.

Dua pemain tersebut memang dikabarkan akan melanjutkan kariernya di Amerika Serikat.

Baca Juga: Sulap Inter Miami Jadi Rasa Argentina, Messi Panggil Mantan Bek Man United

Griezmann sendiri mengaku sangat ingin menyudahi kariernya di MLS suatu saat nanti.

"Memenangi La Liga dan Liga Champions bersama Barca akan menjadi sebuah mimpi serta tujuan saya," ucap Griezmann pada 2020.

"Setelah itu, memenangi apa pun yang datang. Ada Piala Dunia lagi, yaitu Piala Dunia di Qatar."

"Setelah itu MLS. Saya tidak tahu dengan klub mana tetapi saya sangat ingin bermain di sana."

"Bagi saya, ini adalah tujuan untuk mengakhiri karier di Amerika Serikat dengan kemungkinan bermain bagus dan menjadi bagian dari tim serta berjuang untuk meraih gelar," lanjutnya.

Akan tetapi, dengan performa Roberto dan Griezmann saat ini, dua pemain tersebut tampaknya tidak akan bergabung dengan Inter Miami dalam waktu dekat.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X