Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Raih Kontrak Internasional setelah Menang di Cage Warriors 165, Eperaim Ginting Masih Bidik UFC

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 28 Desember 2023 | 18:15 WIB
Petarung MMA asal Indonesia, Eperaim Ginting, meraih kemenangan gemilang di Cage Warriors 165 pada 15 Desember 2023 di San Diego.
INSTAGRAM @EPRAIMGINTINGTHEWOLF
Petarung MMA asal Indonesia, Eperaim Ginting, meraih kemenangan gemilang di Cage Warriors 165 pada 15 Desember 2023 di San Diego.

BOLASPORT.COM - Satu lagi petarung MMA asal Indonesia angkat nama di ajang internasional setelah Eperaim Ginting mendapatkan kontrak dari organisasi yang pernah melahirkan Conor McGregor, Cage Warriors.

Eperaim Ginting mendapatkan kontrak tersebut setelah meraih kemenangan gemilang di Cage Warriors 165 pada 15 Desember lalu di San Diego.

Bertarung di kelas bantam, jagoan asal Berastagi, Sumatra Utara, itu mengalahkan rival asal Amerika Serikat, Shawn Johnson, dengan KO di ronde kedua.

Petarung didikan MMA Fight Academy dari Mola ini meraih kemenangan pertamanya di arena internasional.

Sebelum ini Eperaim mendapatkan kemenangan 6 kali berturut-turut di ajang lokal One Pride MMA.

Petarung berusia 28 tahun ini kemudian melakukan debut di ajang internasional dalam gelaran Road to UFC 2023.

Namun, dia kalah dikunci Daermisi Zhawupasi pada ronde pertama.

Kemenangan atas Johnson di Cage Warriors pun menjadi momen kebangkitan Eperaim setelah mengalami kekalahan pertama dalam kariernya.

"Tentu saja perasaannya senang, bangga pada diri sendiri," kata Eperaim Ginting dalam wawancara via Zoom dengan Bolasport.com, Kamis (28/12/2023).

"Pada pertandingan pertama di ajang internasional, saya sempat kalah di Road to UFC."

"Kemenangan di Cage Warriors ini adalah pembuktian kepada diri sendiri, pelatih, dan orang-orang yang selama ini terus mendukung."

"Ini bukti bahwa saya layak bertarung di kancah internasional untuk mengangkat Bendera Indonesia."

Baca Juga: 'Bukan Datang sebagai Pecundang', Jeka Saragih Akan Tetap Buas demi Kontrak Kedua dari UFC

"Setelah kalah di Road to UFC, saya ingin membuktikan diri bisa tampil lebih bagus."

Hasil gemilang di Cage Warriors 165 didapatkan Eperaim setelah menggembleng diri selama lebih dari tiga bulan di MMA Fight Academy dari Mola di San Diego.

"Latihannya sangat berguna karena caranya berbeda dari yang saya alami di Indonesia," lanjut pemilik rekor 7-1 ini.

"Yang paling terasa adalah rekan sparring karena kami di tim dikumpulkan dari berbagai negara."

"Mereka adalah petarung-petarung terbaik dari berbagai negara dengan latar belakang berbeda-beda."

"Melakukan sparring dengan mereka membuat saya bisa memperbaiki diri lagi."

Setelah menang di Cage Warriors 165, Eperaim Ginting mendapatkan kontrak internasional berdurasi 5 laga.

Jagoan berjulukan The Wolfman ini ingin memaksimalkan 5 laga itu untuk terus mematangkan dirinya buat meraih impian yang lebih besar.

Eperaim mengaku masih memburu kesempatan bertarung di UFC.

"Tujuan saya bahkan juga petarung-petarung lain di Indonesia tentu saja adalah UFC," kata Eperaim.

"Beruntung saya berada di sini bersama MMA Fight Academy."

"Cage Warriors adalah salah satu ajang yang bisa membuka jalan ke UFC."

"Beberapa teman satu tim saya pernah ditawari menjadi petarung pengganti di UFC. Kalau menang, mereka langsung mendapatkan kontrak di sana."

"Saya ingin terus belajar, mematangkan diri, untuk mendapatkan kesempatan seperti itu," pungkas Eperaim.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X