Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Elkan Baggott Masuk Daftar Susunan Pemain di Ipswich Town, Modal Bagus sebelum Gabung TC Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 30 Desember 2023 | 09:00 WIB
Bek timnas Indonesia sekaligus Ipswich Town Elkan Baggott melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Fulham.
INSTAGRAM/@ELKANBAGGOTT
Bek timnas Indonesia sekaligus Ipswich Town Elkan Baggott melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Fulham.

BOLASPORT.COM - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, baru-baru ini masuk daftar susunan pemain Ipswich Town dalam lanjutan kompetisi kasta kedua Liga Inggris atau Divisi Championship.

Selama ini, Elkan Baggott jarang mendapatkan kepercayaan untuk masuk daftar susunan pemain pada kompetisi kasta kedua Liga Inggris musim 2023/2024.

Nama bek 21 tahun tersebut baru diturunkan ketika Ipswich Town main di Carabao Cup pada empat laga.

Pemandangan berbeda pada Sabtu (30/12/2023) dini hari WIB kala Ipswich Town menjamu Queens Park Ranger (QPR) pada lanjutan laga Divisi Championship.

Elkan Baggott masuk sebagai pemain di bangku cadangan ketika laga tersebut.

Mulanya, nama Elkan Baggott tidak masuk dalam line-up Ipswich Town vs QPR.

Tetapi jelang beberapa saat kemudian sebelum kick-off, terdapat perubahan yakni sosok Nathan Broadhead digantikan oleh Marcus Harness.

Alhasil, kuota satu pemain tersisa kemudian menunjuk nama Elkan Baggott masuk daftar susunan pemain melawan QPR.

Baca Juga: Sebelum Foto Bareng Pakai Jersey Timnas Indonesia, Thom Haye Dua Kali Buat Malu Klub Jay Idzes

Pertandingan Ipswich vs QPR itupun berakhir dengan skor kacamata 0-0.

Apes bagi Ipswich Town dalam empat pertandingan terakhir tak kunjung merasakan kemenangan.

Dari 12 poin yang tersedia, anak asuh Kieran McKennan hanya mampu meraup 3 poin.

Hasilnya, Ipswich Town kini tertinggal delapan angka dengan Leicester City dalam perburuan gelar juara Divisi Championship Liga Inggris.

Ipswich yang ini berada di peringkat 2 klasemen terpaut 3 poin dengan Southampton yang berada di bawahnya.

Praktis laga melawan QPR jadi pertandingan terakhir Elkan Baggott sebelum bergabung ke kamp pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Antalya, Turki.

Seperti yang diketahui, Elkan Baggott bakal bergabung ke TC Timnas Indonesia pada 1 Januari 2024.

Elkan Baggott masuk dalam skuad sementara Timnas Indonesia untuk persiapan Piala Asia 2023 yang dilangsungkan pada 12 Januari-10 Februari 2024.

Baca Juga: Tinggalkan Keluarga Demi Timnas Indonesia, Marc Klok: Sebenarnya Mereka Tidak Senang

Belum diketahui pasti, apakah Elkan Baggott akan meninggalkan klubnya setelah melakoni laga 1 Januari atau sebelum itu.

Namun, Elkan Baggot bakal melewatkan sejumlah laga penting bersama Ipswich Town.

Dalam rentang waktu tersebut, Ipswich Town akan melewati 4 pertandingan.

Dimulai melawan Stoke City (1/1) dalam lanjutan Championship.

Lalu AF Wimbledon di ronde ketiga FA Cup, serta dua laga big match lawan Sunderland dan Leicester City.

Daftar laga yang dilewati Elkan Baggott di Ipswich Town bakal bertambah jika berhasil membawa Skuad Garuda ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia sendiri bakal memulai petualangan pada 15 Januari 2024 saat menantang Irak.

Skuad Garuda melanjutkan perjalanan di fase grup saat menantang Vietnam pada 19 Januari 2024.

Petualangan Timnas Indonesia di fase grup bakal ditutup saat menantang Jepang pada 24 Januari 2024.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X