Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jangankan Bersaing dengan Cristiano Ronaldo di Daftar Raja Gol 2023, Jadi Pemain Argentina Paling Subur Saja Lionel Messi Tak Mampu

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 30 Desember 2023 | 15:20 WIB
Gestur Lionel Messi dalam partai timnas Argentina di kandang Brasil pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maracana, Rio de Janeiro (21/11/2023).
DANIEL RAMALHO/AFP
Gestur Lionel Messi dalam partai timnas Argentina di kandang Brasil pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maracana, Rio de Janeiro (21/11/2023).

BOLASPORT.COM - Lionel Messi harus menerima kenyataan bahwa dirinya bukanlah pemain Argentina paling tajam di 2023. 

Lionel Messi sama sekali tak diperhitungkan untuk menjadi top scorer 2023.

Namanya tak masuk dalam 10 besar daftar tersebut.

Dengan berakhirnya kompetisi Major League Soccer (MLS) dan agenda Timnas Argentina, koleksi gol Messi tahun ini hanya mentok di angka 28.

Rinciannya 9 gol bersama PSG, 11 gol dengan Inter Miami, dan 8 gol untuk Timnas Argentina.

Jumlah tersebut sangat jauh bila dibandingkan dengan seteru abadinya, Cristiano Ronaldo.

Dianggap sudah habis oleh banyak pihak setelah Piala Dunia 2022, Ronaldo kini memimpin daftar raja gol 2023 dengan 53 gol.

Sebanyak 53 gol itu dibukukan CR7 untuk Al Nassr (43 gol) dan Timnas Portugal (10 gol).

Ronaldo unggul satu gol dari Harry Kane dan Kylian Mbappe sebagai pesaing terdekat.

Baca Juga: Baru Pecah Telur setelah 1.027 Menit, Rasmus Hojlund Kini Dituntut Konsisten Cetak Gol untuk Man United

Namun, Kane dan Mbappe dipastikan tak bisa mengejar jumlah gol Ronaldo karena sudah tidak punya laga tersisa bersama klub masing-masing.

Begitu juga dengan Erling Haaland yang terpaut tiga gol dari eks superstar Real Madrid itu.

Meski masih punya satu pertandingan terakhir bersama Manchester City sebelum 2023 berakhir, Haaland saat ini tengah dibekap cedera.

Kondisi itu membuat jumlah gol sang bomber Timnas Norwegia juga sudah tidak bisa bertambah.

Adapun isi pundi-pundi gol Ronaldo masih bisa bertambah karena Al Nassr masih menyisakan satu pertandingan terakhir sebelum pergantian tahun.

Cristiano Ronaldo turut merayakan gol spektakuler Alex Telles ke gawang Al Ettifaq, Jumat (22/12/2023).
TWITTER.COM/TEAMCRONALDO
Cristiano Ronaldo turut merayakan gol spektakuler Alex Telles ke gawang Al Ettifaq, Jumat (22/12/2023).

Melihat statistik yang begitu jomplang, rasanya terlalu berlebihan membandingkan jumlah gol Messi dengan Ronaldo yang berada di ambang gelar top scorer 2023.

Pasalnya, dengan rekan senegaranya sendiri pun, Messi kalah telak.

Kompatriot Messi yang dimaksud adalah Lautaro Martinez.

Baca Juga: Sebelum Hadapi Timnas Indonesia, Wataru Endo Bantu Liverpool Amankan Puncak Liga Inggris Dulu

Selama 2023, Martinez membukukan 43 gol bersama Inter Milan dan Timnas Argentina.

Angka tersebut menjadikan Martinez sebagai pemain Argentina paling subur di 2023.

Sadar performanya pada tahun ini sangat menurun, Lionel Messi mulai rajin melatih ototnya di gym.

Hal itu diketahui lewat beberapa unggahan terakhir Messi di Story Instagram-nya.

Langkah tersebut juga diyakini sebagai persiapan Messi menyambut musim anyar MLS pada akhir Februari 2024.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : DIario Ole

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X