Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSSI Jalin Komunikasi dengan Negara Eropa, Amerika, hingga Asia untuk Uji Coba Timnas U-20 Indonesia

By Wila Wildayanti - Kamis, 4 Januari 2024 | 13:50 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri mengaku bahwa PSSI tengah menjalin komunikasi dengan beberapa negara buat lawan uji coba skuad Garuda Nusantara. Negara yang sudah dihubungi ada negara Eropa hingga Asia.

Seperti diketahui, timnas U-20 Indonesia sebelumnya telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Qatar pada 22 Desember 2023 lalu.

Setelah itu, timnas U-20 Indonesia pun langsung melanjutkan TC di Jakarta dan bakal berlanjut hingga 28 Januari 2024.

TC ini digelar sebagai persiapan awal skuad Garuda Nusantara untuk mengarungi beberapa turnamen yang bakal berlangsung tahun 2024 ini.

Baca Juga: Panggil 34 Pemain Timnas U-20 Indonesia untuk TC di Jakarta, Indra Sjafri Siapkan 3 Laga Uji Coba

Tim asuhan Indra Sjafri ini, memiliki beberapa agenda yang bakal menanti seperti Piala AFF U-19 2024, Kualifikasi Piala Asia U-20, hingga Piala Dunia U-20 2025.

Timnas U-20 Indonesia diharapkan bisa lolos ke Piala Dunia U-20, oleh karena itu TC ini diharapkan bisa membentuk pemain-pemain terbaik.

Apalagi dalam TC ini, Indra Sjafri menerapkan sistem promosi degradasi untuk bisa mencari pemain terbaik Tanah Air.

Untuk itu, agar Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan dalam kondisi siap Indra pun mengaku telah menyiapkan road map buat timnas U-20 Indonesia.

Pelatih berusia 60 tahun tersebut mengaku sudah membuat road map hingga akhir tahun 2024.

Pelatih yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI ini mengaku telah ada beberapa agenda yang siap dijalani tim Merah Putih.

Timnas U-20 Indonesia bakal telah diagendakan akan menjalani dua laga uji coba pada Januari ini, dengan harapan bisa melihat kualitas pemain nantinya.

"Ya, roadmap sampai Desember kita sudah rencanain," ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).

Baca Juga: Tak Hanya Berpostur Tinggi, Indra Sjafri Beberkan 4 Kriteria Pemain yang Layak Perkuat Timnas U-20 Indonesia

"Ada beberapa event yang akan coba kita ikuti dengan mempertimbangkan beberapa pemain yang bermain di kompetisi. Contoh ada beberapa pemain yang main di Liga 1, ada pemain di Liga 2," lanjutnya.

"Pemain-pemain yang bermain di klub, kalau ada event-event di luar, itu kita tidak akan panggil.

"Kalau memang ada garansi dia bermain di klub."

Indra mengakui bahwa pihaknya tengah mempertimbangkan ikut beberapa turnamen.

Sebagaimana diketahui tahun-tahun sebelumnya,  timnas U-20 Indonesia selalu mengikuti beberapa turnamen di Eropa.

Dengan tampil melawan tim Eropa, tentu saja timnas U-20 bisa mengalami pengalaman yang bagus untuk menghadapi beberapa agenda.

"Oleh sebab itu, kita memilih turnamen-turnamen di luar juga mempertimbangkan kelengkapan para pemain. Contoh Toulon Tournament, kita sudah hubungan internasional PSSI, sudah berkomunikasi, ya," kata Indra.

Baca Juga: PSSI Cari Lawan Tim Luar Negeri untuk Timnas U-20 Indonesia

Secara jelas, Indra mengatakan bahwa saat ini timnas U-20 Indonesia dalam mode tunggu.

Pasalnya banyak negara yang juga ingin tampil di Toulon Tournament, sehingga banyak yang daftar dan Indonesia tengah menunggu kabar baik.

"Tetapi karena ini adalah event mereka yang ke beberapa kali, yang 100 kali dan event-event yang spesial bagi dia, orang atau negara-negara banyak mendaftar," tutur Indra.

Ia menekankan bahwa bukan hanya di Toulun tournament saja, akan tetapi tim asuhannya juga kesulitan mengikuti turnamen lain.

Mantan pelatih Bali United mengungkapkan saat ini memang tidak mudah karena banyak negara yang berminat tampil di Toulon hingga turnamen lain.

"Jadi kita masih dalam daftar tunggu untuk bisa ikut di Toulon Tournament." kata Indra.

"Tapi saya ingin di Toulon Tournament atau di COTIF atau event-event lain yang bisa kita baru dicoba, kita akan lakukan dan coba. "

Melihat situasi ini, timnas U-20 Indonesia tentu saja memiliki rencanakan lain juga yakni akan menjalani uji coba.

Baca Juga: Indra Sjafri Coret 6 Pemain Timnas U-20 Indonesia dari TC Qatar ke Jakarta, Termasuk Jebolan Piala Dunia U-17 2023

Untuk itu, Indra mengaku PSSI sudah menghubungi beberapa negara untuk bisa menggelar uji coba bersama.

Walaupun akhirnya Indra enggan memngungkapkan negara mana yang tengah menjalalin komunikasinya berjalan dengan baik.

Pasalnya ia ada negara-negara besar yang lagi jalin komunikasi dengan PSSI, dari tim negara Eropa hingga Asia.

"Di Jakarta, ya di sini untuk uji cobanya," tutur Indra.

"Negaranya lagi dihubungi oleh beberapa negara. Eropa, Amerika, Asia. Ada Asia, nanti akan diumumkan," pungkasnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X