Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Telat Datang ke Piala Afrika 2023 karena Man United, Andre Onana Tak Hormati Timnas Kamerun

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 18 Januari 2024 | 15:45 WIB
Andre Onana dinilai tidak menghormati timnas Kamerun karena terlambat datang ke Piala Afrika 2023 demi Manchester United.
TWITTER.COM/OPTAANALYST
Andre Onana dinilai tidak menghormati timnas Kamerun karena terlambat datang ke Piala Afrika 2023 demi Manchester United.

BOLASPORT.COM - Andre Onana dinilai tidak menghormati timnas Kamerun karena terlambat datang ke Piala Afrika 2023 demi Manchester United.

Polemik masih terus menyelimuti kehadiran Andre Onana di ajang Piala Afrika 2023.

Sebelumnya, Onana diketahui datang terlambat dan baru bergabung dengan timnas Kamerun beberapa jam sebelum pertandingan pertama dimulai.

Onana memutuskan untuk tetap tinggal di Manchester United dulu hingga laga melawan Tottenham Hotspur pada 14 Januari 2024.

Keputusan itu sudah legal karena sesuai dengan kesepakatan antara Manchester United dengan Federasi Sepak Bola Kamerun (FECAFOOT).

Setelah melawan Spurs, Onana baru berangkat untuk membela timnas Kamerun di ajang Piala Afrika 2023.

Eks kiper Inter Milan itu langsung terbang ke Pantai Gading pada malam hari setelah laga tersebut selesai.

Baca Juga: Piala Afrika 2023 - Mesir Belum Pernah Juara Lagi, Mohamed Salah Malah Jadi Kutukan

Akan tetapi, pesawat yang ditumpangi oleh Onana sempat mendarat darurat di Abidjan karena masalah cuaca.

Padahal, tempat penyelenggaraan pertandingan pertama Kamerun adalah di Yamoussoukro.

Alhasil, Onana akhirnya sampai di tempat pertandingan pada pukul 04.00 waktu setempat.

Padahal, pertandingan akan dimulai pada pukul 17.00 waktu setempat.

Oleh karena itu, kiper berusia 27 tahun tersebut tidak masuk ke dalam skuad dan hanya menonton di pinggir lapangan.

Keterlambatan Onana pun menuai kritik dari salah satu legenda sepak bola Afrika asal Togo, Emmanuel Adebayor.

Adebayor menilai bahwa Onana sudah tidak menghormati timnas Kamerun.

Baca Juga: Hasil Piala Afrika 2023 - Nasib Beda 2 Mantan Juara

Aksi kiper Manchester United, Andre Onana, dalam laga kontra Liverpool pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.
PAUL ELLIS / AFP
Aksi kiper Manchester United, Andre Onana, dalam laga kontra Liverpool pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Ia juga menyebut bahwa Onana seolah menganggap pendukung dan para pemain timnas Kamerun sebagai orang asing.

"Dia [Onana] tidak menghormati Kamerun," kata Adebayor seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.co.uk.

"Saya adalah pemain seperti dia, dan bahkan sebagai pemain paling penting dalam timnas saya, saya tidak pernah bertindak seperti ini [tiba di hari pertandingan]."

"Fakta bahwa situasi ini terjadi menunjukkan bahwa ada masalah, bahkan mungkin di dalam federasi."

"Dia berisiko kehilangan banyak hal, karena dia telah mengasingkan para pendukung Kamerun, serta banyak pendukung Afrika dan tentu saja anggota tim tertentu," lanjutnya.

Onana sendiri sebenarnya sudah memutuskan untuk pensiun dari timnas Kamerun setelah berselisih dengan sang pelatih, Rigobert Song.

Selain itu, hubugan antara Onana dengan ketua FECAFOOT sekaligus legenda Kamerun, Samuel Eto'o, disebut-sebut kurang baik.

Baca Juga: Dihujat karena Lebih Pilih Man United daripada Piala Afrika 2023, Andre Onana Buka Suara

Akan tetapi, Presiden Kamerun, Paul Biya, kabarnya ingin agar Onana tetap membela timnas.

Alhasil, Onana pun dipanggil ke dalam skuad Kamerun untuk bermain di Piala Afrika 2023.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X