Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kalahkan Vietnam, Presiden Jokowi Puji Permainan Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Sabtu, 20 Januari 2024 | 13:00 WIB
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo alias Jokowi, memuji pemainan timnas Indonesia saat kalahkan Vietnam di Piala Asia 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo alias Jokowi, memuji pemainan timnas Indonesia saat kalahkan Vietnam di Piala Asia 2023.

BOLASPORT.COM - Presiden Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi memuji permainan timnas Indonesia yang mampu mengalahkan Vietnam.

Seperti diketahui, timnas Indonesia meraih kemenangan perdana di Piala Asia 2023 dengan mengalahkan Vietnam.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Abdullah bi Khalifa, Doha, Jumat (19/1/2024) ini tim Merah Putih menang 1-0.

Kemenangan skuad Garuda ini tentu saja menjadi kabar baik buat pecinta sepak bola Tanah Air.

Baca Juga: Pesan Asnawi Mangkualam Usai Jadi Aktor Kemenangan Timnas Indonesia, Optimistis Lawan Jepang 

Pasalnya, timnas Indonesia menjaga asa untuk lolos ke babak 16 besar ajang empat tahunan ini.

Kabar bahagia ini juga menyelimuti Presiden Republik Indonesia (RI) Jokowi.

Orang nomor satu di Indonesia itu ikut senang tim Merah Putih bisa mengalahkan Vietnam.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu bahkan mengaku bahwa ia menikmati pertandingan timnas Indonesia vs Vietnam.

Bahkan ia menonton pertandingan tim asuhan Shin Tae-yong tersebut hingga larut malam.

“Indonesia vs Vietnam 1-0, sampai pukul 00.00 WIB kurang saya nonton,” kata Presiden Jokowi sebagaimana dilansir dari Antara, Sabtu (20/1/2024).

Jokowi pun mengapresiasi para pemain timnas Indonesia yang telah bekerja keras dari awal hingga akhir.

Beliau bahkan memuji penampilan Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan.

Baca Juga: Kata Sandy Walsh setelah Timnas Indonesia Tumbangkan Vietnam, Optimistis Lawan Jepang?

Menurutnya, skuad Garuda tampil luar biasa tak kenal lelah hingga akhir pertandingan.

Jokowi menilai Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bermain sangat bagus, karena bisa mengalahkan The Golden Star Warriors dengan permainan yang luar biasa.

Hal ini karena tim asuhan Shin Tae-yong memang terus meladeni permainan Vietnam yang terus melakukan jual beli serangan.

Bahkan beberapa kali gawang Ernando Ari diancam tim asuhan Philippe Troussier.

Namun, akhirnya timnas Indonesia meraih kemenangan dalam laga ini dan bisa menjaga asa untuk lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Dengan permainan yang bagus dan penampilan luar biasa itu, Jokowi pun memuji Yakob Sayuri dan kawan-kawan.

“Pemainnya bagus sekali,” ucap mantan Wali Kota Surakarta tersebut.

Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Kalahkan Jepang Jaminan Lolos, tapi Ada Situasi Garuda di Bibir Jurang

“Mainnya bagus sekali,” tutur Presiden RI berusia 62 tahun tersebut.

Dengan kemenangan timnas Indonesia ini, Asnawi dkk memiliki peluang besar untuk lolos ke babak 16 besar.

Namun, untuk mewujudkan itu tentu saja tak mudah bagi tim Merah Putih.

Pasalnya, dalam laga penyisihan Grup D terakhir skuad Garuda akan melawan Jepang.

Tim Merah Putih ini akan melawan Samurai Biru di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024).

Ini menjadi pertandingan penting, sebab nasib Sandy Walsh dkk ditentukan pada laga ini.

Baca Juga: Bukan Asal, Ini Pertimbangan Shin Tae-yong Tunjuk Asnawi Mangkualam Gantikan Rafael Struick Jadi Eksekutor Penalti

Akan tetapi, pertandingan ini tak akan mudah karena Jepang pun pasti akan tampil habis-habisan untuk meraih kemenangan.

Apalagi sebelumnya Jepang menelan kekalahan dari Irak 1-2 pada laga kedua, oleh karena itu ini tak akan menjadi pertandingan mudah.

Dari segala aspek dalam laga ini, Jepang jauh lebih diunggulkan dibanding timnas skuad Garuda.

Namun, untuk tetap menjaga asa lolos ke babak 16 besar, mereka hanya perlu menahan imbang Jepang.

Dengan begitu mereka bisa melaju ke babak selanjutnya melalui tiket peringkat ketiga terbaik.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Antaranews

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X