Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Soal Keputusan Xavi Pamit Undur Diri, Pep Guardiola Singgung Tekanan Hebat di Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 31 Januari 2024 | 00:30 WIB
Pep Guardiola (kiri) dan Xavi Hernandez (kanan)
TWITTER.COM/ESPNFC
Pep Guardiola (kiri) dan Xavi Hernandez (kanan)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengomentari keputusan mantan anak asuhnya, Xavi Hernandez, yang mundur dari kursi pelatih Barcelona di akhir musim.

Xavi Hernandez membuat keputusan mengejutkan akhir pekan kemarin.

Dia menyampaikan akan mundur dari jabatannya sebagai pelatih Barcelona pada akhir musim 2023-2024.

Keputusan itu diumumkan tak lama setelah Barcelona takluk 3-5 dari Villarreal pada jornada ke-22 Liga Spanyol, Minggu (28/1/2024).

Akibat kekalahan tersebut, peluang El Barca untuk mempertahankan titel Liga Spanyol semakin menipis.

Barcelona sekarang terpaut 11 poin dari Girona selaku pemuncak klasemen sementara.

Di saat peluang juara di Liga Spanyol sulit, Barcelona justru berguguran di ajang lain.

Sebelum kalah dari Villarreal, sang raksasa Catalunya takluk 2-4 dari Athletic Club di babak perempat final Copa del Rey.

Hasil itu membuat Barcelona tersingkir dari piala domestik.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Arab Saudi Vs Korea Selatan, Pertarungan Mancini Lawan Klinsmann Sarat Memori sekaligus Hidup-Mati

Barcelona juga gagal mempertahankan gelar Piala Super Spanyol lantaran kalah 1-4 dari Real Madrid di final.

Praktis kini hanya Liga Champions yang tersisa.

Namun, peluang Barcelona memenangi trofi Si Kuping Besar juga tipis mengingat mereka baru kali pertama menembus fase gugur setelah gagal dalam dua edisi terakhir.

Hasil mengecewakan tersebut membuat Xavi mendapatkan tekanan hebat di Barcelona.

Tekanan itu yang ditengarai membuat dia resign.

Ketika mengomentari keputusan Xavi mundur, Pep Guardiola juga menyinggung soal tekanan di Barcelona.

Guardiola, yang pernah membesut Blaugrana selama empat musim, menyebut bahwa tekanan di Camp Nou memang sangat besar.

Pelatih yang mempersembahkan 14 trofi untuk Barcelona itu bahkan tak menemukan tekanan sebesar itu di klub lain.

Baca Juga: Juergen Klopp Menghitung Hari di Liverpool, Semua Akan Bayern pada Waktunya?

"Anda tidak bisa membandingkan tekanan yang ada di sini, di Inggris dan di Spanyol, berdasarkan pengalaman saya," ucap Pep Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Berlatih di Spanyol seribu kali lebih sulit daripada melakukannya di sini."

"Ini adalah tempat yang ideal untuk para pelatih."

"Tentu saja, ada banyak pertandingan dan seperti enam konferensi pers dalam seminggu dan satu pertandingan setiap tiga hari."

"Akan tetapi, tekanan yang dirasakan di Barcelona tidak sebanding dengan klub lain."

"Saya sangat memehami keputusan Xavi," tuturnya menambahkan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X