Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Banyak Belajar dari Timnas Indonesia, Ernando Ari Siap Bawa Persebaya Bangkit

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 3 Februari 2024 | 23:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari,melakukan selebrasi setelah mengalahkan Vietnam (19/1/2024).
PSSI
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari,melakukan selebrasi setelah mengalahkan Vietnam (19/1/2024).

BOLASPORT.COM - Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari sudah tidak sabar untuk membela Persebaya Surabaya.

Ernando baru saja menjalani tugas di timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 lalu.

Di sana dia menjadi kiper andalan Shin Tae-yong dalam empat pertandingan.

Dia juga tampil cukup apik saat skuad Garuda menghadapi lawan berat dan akhirnya sukses melaju ke babak 16 besar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan 24 Liga 1 2023/2024 - Ada Aksi Persib Vs Persis hingga Borneo FC Vs Persija

Ernando Ari menjelaskan, berada di Piala Asia lalu membawa banyak pelajaran.

Apalagi, mereka bisa mendapatkan kesempatan untuk bertarung melawan tim-tim kuat di daratan Asia.

Pengalaman ini membuat dia banyak berkembang dan memiliki persiapan yang baik.

Hal tersebut akan coba dia aplikasikan di Persebaya.

"Banyak belajar di turnamen Piala Asia kemarin."

"Ingin saya tularkan di Persebaya," kata Ernando Ari dilansir BolaSport.com dari laman Persebaya.

Baca Juga: Jadwal Laga Tunda Liga 1 2023-2024 Hari Ini - Ada Persebaya vs PSIS dan Persis vs Madura United

Kiper berusia 21 tahun ini sudah tidak sabar untuk kembali berjuang bersama Persebaya.

Pasalnya, Bajul Ijo saat ini baru saja menunjuk Paul Munster untuk duduk di kursi pelatih.

Dia ingin membawa Persebaya bangkit setelah mendapatkan hasil minor dari beberapa laga terakhir.

Persebaya sendiri dalam 10 laga terakhir gagal meraih kemenangan.

"Merasa senang sekali bisa kembali bersama Persebaya."

"Saya pasti kangen dengan performa baru, saya ingin mengeluarkan segala kemampuan saya," pungkasnya.

Baca Juga: Gacor di Laga Uji Coba, Pelatih Persebaya Enggan Spesialkan Paulo Henrique

Setelah gagal mendapatkan kemenangan saat melawan PSIS Semarang pekan lalu, Persebaya membidik kemenangan di laga selanjutnya.

Bruno Moreira dkk akan bertarung melawan Bhayangkara FC pada Minggu (4/2).

Laga ini cukup spesial karena jadi ajang pelatih Paul Munster menghadapi mantan timnya.

Tiga poin di laga ini akan membuat Persebaya semakin menjauh dari zona degradasi.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Persebaya Surabaya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X