Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kandas di Kandang Borneo FC, Thomas Doll Sudah Menyerah Bawa Persija ke Championship Series?

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 7 Februari 2024 | 07:00 WIB
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll saat menghadiri Press Conference setelah pertandingan Persija Jakarta vs PSS Sleman
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll saat menghadiri Press Conference setelah pertandingan Persija Jakarta vs PSS Sleman

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, kecewa berat usai timnya kalah di markas Borneo FC. Pelatih asal Jerman tersebut mengaku Macan Kemayoran makin berat untuk bisa menembus 4 besar di klasemen Liga 1.

Persija Jakarta kalah 1-3 di markas Borneo FC di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (6/2/2024) malam WIB.

Borneo FC menang lewat gol Sihran Amarullah, Wiljan Pluim, dan Komang Teguh.

Sementara gol hiburan Persija diciptakan oleh Gustavo Almeida sebelum akhir laga.

Performa Persija pada laga semalam memang begitu mengecewakan.

Salah satu contohnya terjadi saat kebobolan gol pertama usai blunder Hansamu Yama yang sukses dimanfaatkan oleh Sihran Amarullah.

Kekalahan ini membuat Persija tertahan di peringkat ke-9.

Persija tertinggal 9 poin dari tempat terakhir yang akan mendapatkan tiket ke babak Championship Series yang saat ini ditempati oleh Bali United.

Baca Juga: Andritany Ardhiyasa Menyerah Bawa Persija Lolos ke Championship Series Liga 1 2023/2024?

Performa Persija membuat Thomas Doll kecewa berat pada konferensi pers usai pertandingan.

"Tentunya selamat untuk Borneo FC. Saya pikir mereka pantas untuk memenangi pertandingan ini karena mereka lebih lapar dari kami," ujar Thomas Doll.

"Itulah mengapa saya juga sangat kecewa, tentu saja karena gol pertama terjadi terlalu mudah."

"Maksud saya jika Anda bertanding melawan tim pemuncak klasemen dan memberikan kado Natal padahal hari Natal sudah berlalu dari kita, Anda tertinggal satu gol."

"Ya, tentunya makin sulit untuk memenangi laga di luar kandang."

"Kami kerap melakukan kesalahan individual sepanjang musim ini dan menghancurkan sepak bola kami dengan hasil akhirnya."

"Maksudnya, saya telah mengatakan pada Anda kemarin bahwa kami memiliki persiapan fantastis."

"Para pemain berada dalam mood yang bagus. Kami memiliki Jan Klima di tim ini. Kami juga berlatih dengan baik."

"Kenyataan sesungguhnya selalu tersaji di lapangan dan ketika tidak bisa menang, kami selalu terlambat atau tidak terlalu lapar. Kami memiliki 4 pemain di lapangan tampil buruk pada malam ini."

Baca Juga: Thomas Doll Kecewa Berat Persija Dipermalukan Borneo FC, Singgung Blunder Hansamu Yama

"Tentu saja, Anda kalah di pertandingan sepak bola dan tidak ada yang bisa dilakukan baik dari segi taktik atau hal lain."

"Karena setelah 0-3 semuanya sudah berakhir untuk memulainya kembali lalu kami baru bisa bermain dengan hati setelah itu," lanjutnya.

Thomas Doll menyayangkan bahwa timnya gagal memanfaatkan situasi untuk mengejar ketertinggalan dari tim tuan rumah.

Performa ini membuat Thomas Doll menyebut anak asuhnya semakin sulit untuk menembus Championship Series musim ini.

"Setelah pertandingan ini, tentu saja tidak," ujar Thomas Doll.

"Karena itu tidak cukup untuk dilakukan buat menembus 4 besar."

"Tentu saja kami akan terus berlatih, kami akan mempersiapkan para pemain juga karena yang terpenting para pemain sudah bangkit sekarang."

"Kami kalah di laga sangat penting. Anda bisa saja kalah dari Borneo tetapi harus menengok ke cermin setelah pertandingan bahwa Anda sudah memberikan segalanya dan tentunya masih banyak tim di atas kami. Mungkin mereka tidak membuat banyak kesalahan."

"Kami tidak bisa menghitung berapa banyak tim kebobolan dan tentu saja masih ada 10 pertandingan."

"Kami tidak akan menyerah. Ini bukan mentalitas kami tentu saja tetapi semuanya sangat mengecewakan hari ini," tutupnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X